Life & health

Mana Yang Lebih Baik, Olahraga Dulu Atau Sarapan Dulu?

By : Qalbinur Nawawi - 2018-04-18 13:11:00

Dijawab oleh : Samantha Clayton, trainer kesehatan dan fitness tersertifikasi.


Halo. Saya ingin bertanya seputar olahraga. Sekarang saya sedang memulai berolahraga karena badan saya belakangan jadi gampang capek. Dan saya ingin meningkatkan stamina lagi.


Tapi, saat beberapa kali lari pagi. Muncul pertanyaan dikepala saya, yaitu : baiknya itu kalau olahraga itu olahraga dulu baru sarapan, atau sarapan dulu baru olahraga. Itu mana yang lebih baik? Soalnya, saat saya olahraga dulu baru sarapan, badan saya lemas. Sementara saat saya sarapan dulu kemudia berolahraga, perut saya nggak enak. 


Nah, di kebingungan itu saya berharap bisa dapat pencerahan di sini.


Damai (36 Tahun) - Purwakarta


JAWAB:


Halo mba Damai, semoga selalu dalam kesehatan ya.

Mengenai latihan dulu atau sarapan, itu baiknya kamu harus sarapan dulu. Ilustrasi ini, tak ubahnya seperti kamu sedang mengendarai mobil. Kalau ingin bisa jalan harus ada bahan bakarnya. Bagaimana bisa mobil jalan, tapi tak ada bahan bakar? 


Perihal yang mba Damai rasakan memang banyak orang yang sudah merasakan: perut tidak enak kalau sarapan dulu baru olahraga.


Tapi, alasan klinis di balik itu ialah, saat kamu bangun tidur sebenarnya tubuh kamu dalam kondisi kehabisan energi. Di mana sebelumnya, kamu makan terakhir saat makan malam di jam 8-9 malam. Dan tubuh 'puasa makan' saat tidur selama 7-8 jam, sementara di kondisi tidur tubuh tetap menyerap energi tubuh. Sehingga, kalau kamu memulai olahraga tanpa sarapan, sebenarnya kamu memulai olahraga tanpa tenaga.

Dengan keluhan kamu mengalami perut tidak enak, saya menyarankan, makanlah sarapan yang proporsional. Yang tidak 'berat-berat'. Hingga perut tak merasakan seperti terkocok saat berolahraga, entah itu jogging atau senam.

Solusinya, kamu bisa mengonsumsi setangkup roti dan susu, protein atau suplemen shake, oatmeal atau sereal. Sederet asupan sarapan itu cukup membuat perut kekenyangan tapi tidak membuat perut jadi tidak enak.

Jadi, bagaimana? Sudah menangkap maksud saya? Ya, benar! Intinya: kamu harus sarapan dulu baru berolahraga, yakni dengan sarapan yang tidak ‘terlalu berat' makanannya.

Kalau pilihan kamu, berolahraga dulu baru sarapan ---dan merasa mampu, jangan memforsir tenaga kamu ya. Karena kalau memforsir artinya kamu membakar kalori dalam tubuh dalam jumlah banyak sedangkan belum ada asupan yang masuk. Alhasil, air dalam tubuh yang keluar, dan efeknya tubuh mengalami dehidrasi. Pasti tubuh bakal lemas  kalau dipaksa berolahraga tapi belum sarapan.


Demikian. Semoga membantu.

Life & health