Bagi Anda yang masih lajang atau sudah punya pacar tapi masih penasaran dengan kisah asmara pada tahun ini, jangan khawatir. Setidaknya 5 zodiak berikut punya peruntungan lebih baik tahun ini.
(Baca juga artikel: 2 Tanda Kencan Pertama yang Bikin Hubungan Awet)
Capricorn
Anda akan bersinar tahun ini karena Anda akan memulai hubungan baru yang lebih baik dibanding tahun lalu.
Taurus
Dengan keinginan kuat, Anda bisa memulai rencana yang memang sudah didambakan dari lama. Tahun ini, Anda memiliki komitmen kuat untuk mencoba hubungan yang baru. Selamat!
Leo
Anda akan berurusan dengan orang lama (baca: mantan pacar atau gebetan). Tak ada salahnya untuk kembali mencoba hubungan ini karena kalian sudah sama-sama mengerti karakter masing-masing. Yang penting, Anda sudah tak perlu galau!
(Baca juga artikel: 4 Cara Menemukan Pasangan di Usia 30 Ke Atas)
Virgo
Bersiaplah, karena banyak pria yang akan tergila-gila pada Anda tahun ini. Ikuti kata hati saat memilih pasangan, hindari rasa gengsi dan ego diri.
Libra
Akhirnya, seseorang yang sudah lama ditunggu mengungkapkan perasaannya. Kini, Anda bisa mengucapkan selamat tinggal pada status lajang.
Jika zodiak Anda tidak masuk dalam daftar di atas, jangan kecil hati. Yang paling penting, Anda harus tetap bahagia karena pasangan yang tepat akan datang dengan sendirinya. Good luck!