Fashion

Simak Perjalanan Sebastian Gunawan di Paris

By : Audi Fristya - 2016-09-04 02:38:43 Simak Perjalanan Sebastian Gunawan di Paris

 

Pada hari pertama Paris Couture Week awal Juli lalu, sebuah wadah baru diluncurkan bagi karya couturier yang akan menjangkau pencinta fashion dengan lebih luas, bernama Couturissimo.

Sebastian Gunawan menjadi salah satu perancang mode Indonesia yang terpilih bersama dua perancang adibusana lain, yaitu Michael Cinco (Dubai) dan On Aura Tout Vu (Paris) untuk membuat karya kolaborasi bersama Couturissimo.

Peluncuran ini ditandai dengan pagelaran mode karya ketiga designer tersebut yang diadakan di sebuah rumah kaca yang cantik di Jardin Des Tuileries, area Place De La Concorde, Paris, Prancis.

Koleksi couture di sequence pertama, yang dilanjutkan dengan koleksi kolaborasi berlabel Couturissimo x Sebastian Gunawan (karya Sebastian Gunawan dan Cristina Panarese) membuka show dengan sangat impresif.

Lewat tampilan tak kurang dari 20 busana khas Sebastian yang memiliki detail craftsmanship serta pemilihan bahan sempurna, koleksi ini hadir dalam warna-warna musim gugur, seperti merah marun, kuning, hitam dan putih dalam cutting beragam.

Jumpsuit dengan cape panjang hingga mata kaki, gaun H line midi yang dilengkapi blazer perak nan gemerlap, serta long dress dengan detail lace dan bulu yang dipasang horizontal memberikan kesan apik sekaligus sophisticated.

Yassen Samouilov dan Livia Stoianova, desainer di balik On Aura Tout Vu yang juga merupakan direktur kreatif dari Couturissimo menampilkan koleksinya yang sedikit quirky dengan sentuhan feminin.

Sementara Michael Cinco, yang karyanya sering dipakai selebritas Hollywood seperti Beyonce, Rihanna, Lady Gaga dan Jennifer Lopez, menutup show dengan koleksi yang didominasi oleh warna pastel serta detail bordir motif bunga yang romantis.

Keseluruhan koleksi kolaborasi para desainer ini, menjadi bagian dari musim pertama yang akan ditayangkan lewat situs Couturissimo, di mana para pencinta fashion dapat langsung mengakses dan memesan via avatar pada layar.

Dr. Frank Cintamani, pendiri Couturissimo sekaligus Presiden Asia Couture Federation menyatakan bahwa platform inovatif ini didirikan demi membuat karya adibusana dari para desainer ternama dapat diakses masyarakat dunia, apalagi dibuat dengan harga terjangkau (sekitar USD 170-800).

 

(TEKS: SHANTICA WARMAN / FOTO: DOK. SHANTICA WARMAN & SEBASTIAN GUNAWAN)

Fashion