Food & travel

Menginap di Ryokan Murah di Jepang

By : Andhini Puteri Lestari - 2016-05-13 06:54:08 Menginap di Ryokan Murah di Jepang

Sekisho-In

Berlokasi di depan Oku-no-in atau dikenal dengan Mortuary Chapel yang berada di daerah Koyasan, Wakayama. Penginapan bergaya tradisional ini adalah ryokan yang sangat pas bagi Anda yang ingin mengunjungi temple Hon-bo.

Harga: 9.720 yen/ Rp1.190.000/ malam, termasuk makan pagi dan makan malam.

Matsubaya Inn

Ada cukup banyak penginapan tradisional di Kyoto, dan salah satu yang boleh dilirik adalah Matsubaya Inn yang dapat ditempuh dengan 10 menit berjalan dari Kyoto Station. Modern ryokan satu ini suasana sekitarnya sangat tenang dan setiap kamar dilengkapi tatami mat, futon, dan tentu saja indoor slipper. Kamar bertipe E cukup untuk dua orang karena kamarnya cukup luas.

Harga: 4.200 yen/ Rp513.000/ malam.

Nishiyama Ryokan

Jika ingin merasakan pelayanan hospitality khas Jepang yang sesungguhnya, menginaplah di sini. Lokasinya tak jauh dari Kyoto's City Hall dan karena letaknya yang tak terlalu jauh dari pusat kota, Anda bisa berjalan kaki ke sekitarnya untuk sekadar memanjakan mata.

Yang menyenangkan dari menginap di sini, para tamu bisa mencoba mengenakan yukata yang memang diperuntukkan bagi para tamu menginap. Salah satu yang paling banyak dituju para tamu adalah onsen yang ada di penginapan ini. Di sini Anda juga bisa mengikuti upacara minum teh tradtsional dan belajar membuat es serut khas Jepang.

Harga: 7.000 yen/ Rp856.000/orang.

 

(FOTO: DOK.JAPANICAN.COM, DOK.MATSUBAYAINN.COM)

Food & travel