Food & travel

5 Resep Mentega Olesan, Bikin Makanan Semakin Nikmat

By : Her World Indonesia - 2024-05-08 15:00:01




Kamu pasti setuju kalau memasak itu lebih dari sekadar proses menciptakan hidangan yang lezat. Bagi sebagian orang, memasak adalah semacam seni yang memikat, mengajakmu berpetualang melintasi rasa dan aroma. Ada banyak alasan yang mendorong seseorang untuk menyukai aktivitas memasak, dan salah satunya adalah kemampuan untuk mencampurkan beragam bahan makanan menjadi kreasi baru yang menggugah selera.


Kamu bisa berkreasi dengan berbagai banyak bahan makanan untuk menghasilkan kombinasi yang sesuai dengan selera kamu. Nah, dalam beberapa waktu terakhir, ada trend yang tengah ramai dibicarakan di dunia kuliner, yaitu Compound Butter.


Mungkin kamu bertanya-tanya, apa itu compound butter? Compound butter sebenarnya adalah bahan dasar mentega yang dicampur dengan berbagai bumbu dan rempah. Proses pembuatannya sangat sederhana, tetapi hasilnya luar biasa dalam mengubah cita rasa hidanganmu. Dengan compound butter atau olahan mentega ini kamu bisa menambahkan sentuhan spesial pada hidangan kamu dengan cepat dan mudah.


(Baca juga: Promo Lunch Out di La Gazette, Tawarkan Santapan Nusantara)


Salah satu keuntungan utama dari penggunaan compound butter adalah efisiensi waktu saat memasak. Daripada harus mencampurkan berbagai bahan dan rempah secara terpisah setiap kali ingin menghidangkan hidangan, kamu bisa menggunakan olahan mentega yang telah disiapkan sebelumnya. Hal ini tentu akan menghemat waktu dan tenaga, memungkinkanmu untuk lebih menikmati proses memasak dan hasil akhirnya.


Selain efisiensi waktu, compound butter juga bisa menjadi pilihan yang tepat bagi kamu yang sedang menjalani gaya hidup sehat. Dengan menggunakan bahan-bahan alami dan segar, kamu bisa mengontrol jumlah garam dan bahan tambahan lainnya yang digunakan dalam pembuatan compound butter. Sehingga, kamu dapat menyesuaikan kadar garam dan lemak sesuai dengan kebutuhan dan preferensimu.


Berikut ini lima resep compound butter atau olahan mentega yang perlu kamu coba untuk hasil hidangan yang semakin sehat dan kaya rasa.


1. Truffle Butter

Mentega olesan dengan aroma truffle yang khas ini akan membawa kamu pada sentuhan mewah di setiap hidanganmu. Campurkan mentega yang telah dilelehkan dengan sedikit minyak truffle dan tambahkan sedikit garam laut untuk menyeimbangkan rasa. Kamu bisa menggunakan Truffle Butter ini untuk melapisi steak panggang, pasta, atau bahkan popcorn untuk camilan mewah di malam hari.


2. Salted Caramel Butter

Siapa yang bisa menolak kombinasi manis dan gurih dari mentega karamel yang satu ini? Campurkan mentega dengan gula yang telah dilelehkan hingga berwarna kecokelatan, tambahkan sedikit garam laut untuk meningkatkan rasa gurihnya. Salted Caramel Butter ini sempurna untuk dioleskan pada roti panggang, pancake, atau wafel untuk sarapan yang mengenyangkan.


3. Sundried Tomato Butter


(Resep olahan mentega terbaik yang perlu kamu coba. Foto: Dok. Sarah Chai/Pexels)


Jika kamu menyukai cita rasa mediterania, mentega olesan dengan tambahan tomat kering adalah pilihan yang sempurna. Campurkan mentega dengan irisan tomat kering yang telah direndam dalam minyak zaitun, tambahkan sedikit basil kering dan bawang putih bubuk untuk aroma yang lebih kaya. Kamu bisa menggunakan Sundried Tomato Butter ini untuk melapisi roti bakar, sandwich, atau sebagai bahan dasar saus pasta yang lezat.


4. Jalapeno Lime Butter


(Resep olahan mentega terbaik yang perlu kamu coba. Foto: Dok. Teemu Mattias/Pexels)


Your scent of spice is nice! Olesan mentega ini menggabungkan mentega dengan cabai jalapeno yang telah dicincang halus, tambahkan perasan jeruk nipis segar dan sedikit daun ketumbar cincang. Jalapeno Lime Butter ini cocok untuk melapisi jagung bakar, udang panggang, atau memperkaya setiap rasa menu makanannmu.


5. Maître d'Hôtel Butter

Resep olesan mentega klasik Prancis ini dapat digunakan untuk banyak menu yang ingin kamu buat. Campurkan mentega dengan daun peterseli segar yang telah dicincang halus, tambahkan sedikit jus lemon, garam laut, dan potongan tipis basil untuk menyempurnakan rasa. Kamu bisa menggunakannya untuk ikan panggang atau ayam panggang oven hingga sekadar menambahkan sentuhan segar pada toast pagimu.


(Baca juga: 4 Resep Mudah Bikin Bumbu-Bumbu Dasar Yang Tahan Lama)


Dengan lima resep mentega olesan yang kreatif ini, kamu bisa mengubah hidangan biasa menjadi pengalaman rasa yang tak terlupakan. Selain memberikan rasa yang baru dan menarik, mentega olesan juga dapat meningkatkan aroma dan tekstur hidanganmu. Jadi, jangan ragu untuk mencoba berbagai varian mentega olesan ini dalam resep-resep masakanmu!


(Penulis: Adila Firani)