Life & health

Cara mudah Menggunakan Aplikasi Dubsmash

By : Anindita Nadya - 2016-08-02 22:49:22




Pertama, Anda perlu downloaddan install aplikasi dubsmash dari dari App Store atau Play Store secara gratis. Lalu, berikan ijin padakamera untuk mengakses smart phone Anda.

Buat akun untuk mulai membuat video Dubsmash.Kenali fungsi tombol navigasi di Dubsmash. Navigasi Sounds berfungsi menampilkan layar untuk membuat video Dubsmash dan navigasi Profile untuk melihat video yang Anda simpan.

Tekan navigasi Sounds untuk mulai memilih Dub. Anda dapat mencarinya di search bar, lalu mulai pilih salah satu yang akan dibuat videonya.

Mulai rekam videonya. Anda juga bisa meng-edit video dengan menambahkan emoji, stiker atau teks. Jika sudah puas, baru tekan Next.

Anda dapat menyimpan atau membagikan video lucu Anda dengan menekan Save atau Share melalui third party seperti Facebook atau WhatsApp.

Happy Dubbing!

(FOTO: G-STOCKSTDUIO/SHUTTERSTOCK)