Hair & beauty

Manfaat Telur Untuk Kecantikan

By : Yolanda Deayu - 2017-03-04 03:06:50 Manfaat Telur Untuk Kecantikan

Selain merupakan makanan yang bergizi, telur juga dapat membuat Anda tampil lebih cantik. Berikut adalah manfaat telur untuk kecantikan.

(Baca juga arikel: Cara Merawat Kulit Wajah yang Sensitif)

Masker wajah

Pemilik kulit wajah berminyak dapat memanfaatkan putih telur sebagai masker, sementara kuning telur dapat digunakan untuk memberikan kelembapan bagi pemilik kulit wajah kering.

Masker rambut

Tidak hanya wajah, rambut Anda juga dapat merasakan dampak baik dari telur. Campurkan telur dengan alpukat dan pisang untuk membuat masker rambut yang dapat melembapkan rambut kering dan rusak.

Menghilangkan selulit

Campurkan putih telur dengan minyak almond untuk mengurangi tampilan selulit dan pijatkan ke area yang memiliki selulit selama 5 menit. Diamkan selama 10 menit sebelum dibilas.

Memperbaiki kuku

Telur juga berguna untuk memperbaiki kuku yang sedang tidak sehat dan mempercepat pertumbuhan kuku. Campurkan kuning telur dengan susu hangat, dan rendam kuku Anda selama 10 menit sebelum dibilas dengan air dingin.

Hair & beauty