Rutin menggunakan serum dalam rangkaian perawatan kulitmu memang bisa bikin wajah lebih sehat dan bercahaya. Namun, tidak semua jenis serum cocok dengan semua jenis kulit, lho! Ada beberapa tanda yang muncul kalau serum yang kamu pakai sebenarnya tidak sesuai dengan kulit wajahmu. Yuk, kenali tanda-tandanya supaya kamu tidak salah langkah!
Kalau setelah pakai serum kulitmu langsung memerah, terasa panas, atau bahkan muncul rasa gatal, ini bisa jadi tanda kulitmu bereaksi negatif. Mungkin kandungan aktif dalam serum terlalu keras untuk kulitmu, atau ada bahan tertentu yang tidak cocok.
(Baca Juga: Ini 4 Efek Mencuci Wajah dengan Sabun Setiap Hari)
Bukannya mulus, kulitmu malah muncul jerawat kecil-kecil atau beruntusan? Ini tanda serum tidak sesuai dengan jenis kulitmu. Biasanya terjadi kalau serum terlalu berat atau mengandung bahan yang menyumbat pori-pori, seperti minyak tertentu.
Beberapa serum, terutama yang punya kandungan seperti retinol atau bahan aktif lainnya, bisa bikin kulit jadi kering dan terasa ketarik. Kalau dibiarkan, ini bisa merusak lapisan pelindung kulit. Kalau kamu merasa begini, mungkin serum itu terlalu kuat untuk kulitmu.
Serum memang kadang bisa sedikit terasa hangat saat diaplikasikan, tapi kalau rasanya malah perih dan tidak nyaman, itu pertanda ada yang tidak beres. Jangan lanjutkan pemakaian, karena bisa memperparah kondisi kulit.
(Baca Juga: 5 Cara Pilih Lip Tint yang Bikin Bibir Tetap Lembap)
Bukannya bikin kulit glowing, serum yang tidak cocok justru bikin wajah jadi kusam atau muncul bercak-bercak gelap. Ini biasanya karena kulitmu tidak merespons dengan baik kandungan serum tersebut.
Kalau kamu merasa serum yang kamu pakai tidak cocok, kamu bisa menghentikan pemakaian dan jangan paksakan pakai serum yang bikin kulitmu tidak nyaman.Lalu, gunakan produk yang menenangkan kulit dengan mencoba pakai pelembap yang ringan atau produk dengan kandungan aloe vera untuk meredakan iritasi. Lalu, cari serum yang sesuai jenis kulit dengan pilih serum yang formulanya sesuai dengan kebutuhan kulitmu, misalnya untuk kulit berminyak, kering, atau sensitif.
Ingat, tidak ada satu produk yang cocok untuk semua orang. Selalu perhatikan reaksi kulitmu dan pilih produk yang benar-benar sesuai. Kulit sehat adalah hasil dari perawatan yang bijak!
(Penulis: Sania Zelikha)