Memiliki masalah kulit kering tentu bisa membuat aktivitas sehari-harimu tidak nyaman. Kulit kering bisa membuat tampilan kulit yang kasar, pecah-pecah, bersisik, atau bahkan memunculkan rasa gatal. Jika dibiarkan, kulit kering bisa menyebabkan iritasi apalagi ketika terus bergesekan dengan kain baju atau permukaan lainnya. Tidak hanya wajah, penting juga bagi kamu untuk menjaga kelembapan kulit tubuh utamanya di area yang jarang terlihat seperti lengan dan paha dalam, siku, lutut, perut, dan lainnya.
Bagi kamu dengan masalah kulit kering, itu tandanya kamu perlu menggunakan body lotion secara rutin yang memiliki kemampuan untuk menghidrasi kulit secara maksimal. Terutama bagi kamu dengan kulit sensitif dan sangat kering, gunakan body lotion di seluruh tubuh atau area-area kering sebanyak dua kali setiap hari sehabis mandi. Berikut rekomendasi body lotion melembapkan versi Her World.
(Baca Juga: Kulit Kusam? Jangan Khawatir, Ini 5 Cara Mengatasinya)
Selain terkenal dengan produk petroleum jelly-nya, Vaseline juga meluncurkan beberapa body lotion yang dibuat khusus untuk kulit sensitif dan kering. Produk satu ini memiliki formula aksi ganda gliserin yang dapat membantu mengisi kembali kelembaban kulit yang hilang dan bekerja bahkan sampai ke lima lapisan terdalam kulit. Mudah menyerap dan non-greasy untuk kulit lembap selama seharian.
Body lotion satu ini diformulasikan dengan Active Neutrals Triple Oat Complex, oat oil, dan shea butter alami untuk melindungi kelembapan kulit dan menjaga kulit tetap lembut dan sehat. Porduk ini dapat menenangkan empat gejala kulit sensitif termasuk kering, gatal karena kekeringan, mengelupas, dan kasar selama 24 jam.
Produk satu ini memiliki kombinasi kandungan avocado oil, niacinamide, panthenol, dan Vitamin E yang tidak hanya dapat melembapkan kulit kering, tetapi juga membuat kulit terasa lebih halus, mulus, plumpy, dengan efek yang segar. Menggunakan produk ini, kelembapan kulitmu akan terjaga hingga 48 jam.
(Baca Juga: Kulitmu Berminyak? Ini 4 Tips Untuk Mengatasinya)
Memiliki kandungan ceramide dan hyaluronic acid, produk satu ini memastikan perbaikan skin barrier, kulit yang lebih ternutrisi, dan lembap. Formulanya di dalamnya memiliki sistem pelepasan lambat yang memastikan kulit terhidrasi hingga 12 jam. Produk ini sudah teruji secara klinis dan cocok bahkan untuk orang dengan masalah eksim.
Itu adalah rekomendasi body lotion melembapkan yang bisa kamu coba untuk atasi kulit kering.