Hair & Beauty

Kamu Harus Tahu! Ini Dia 7 Pelembap Bibir Alami yang Bagus

By : Her World Indonesia - 2024-10-21 16:00:01 Kamu Harus Tahu! Ini Dia 7 Pelembap Bibir Alami yang Bagus

Bibir kering dan pecah-pecah memang membuat tidak nyaman, apalagi kalau sampai mengelupas. Daripada kamu memakai lip balm berbahan kimia yang terkadang bisa membuat bibir semakin kering, kamu bisa beralih ke pelembab bibir alami yang lebih aman dan efektif. Penasaran dengan apa saja bahan alami untuk pelembap bibir? Berikut adalah tujuh bahan alami yang bisa kamu andalkan untuk menjaga bibir tetap lembap dan sehat, yuk simak!


1. Minyak Kelapa

(Minyak kelapa menjadi salah satu pelembap bibir alami yang sangat efektif untuk menjaga bibir agar tidak pecah-pecah. Foto: dok. Dana Tentis/Pexels)

Minyak kelapa sudah terkenal dengan manfaatnya untuk kulit, dan ternyata juga ampuh untuk melembapkan bibir. Kandungan asam lemaknya membantu menjaga kelembapan bibir sekaligus melindunginya dari paparan sinar matahari dan angin. Kamu bisa menggunakan minyak ini secara langsung, dengan mengoleskan minyak kelapa murni ke bibir setiap kali terasa kering. Menariknya, minyak kelapa juga tidak lengket, jadi cocok untuk kamu yang aktif bergerak.


2. Madu 

(Selain mampu melembapkan bibir, madu juga memiliki kandungan yang dapat menyehatkan bibir. Foto: dok. Pixabay/Pexels)


Madu harus menjadi salah satu pelembap bibir yang harus kamu coba. Selain melembapkan, madu juga memiliki sifat antibakteri yang bisa membantu mengatasi bibir pecah-pecah akibat infeksi kecil. Kamu bisa oleskan sedikit madu ke bibir sebelum tidur dan biarkan semalaman. Pagi harinya, kamu akan merasakan bibir kamu lebih halus dan lembap.


3. Shea Butter


(Shea butter ini memiliki vitamin yang dapat menutrisi kesehatan kulit bibir. Foto: dok. freepik)


Shea butter adalah bahan alami yang kaya akan vitamin A dan E yang merupakan nutrisi penting untuk menjaga kesehatan kulit dan bibir. Shea butter dapat membantu melembapkan bibir yang kering dan pecah-pecah, serta memberikan perlindungan dari faktor lingkungan seperti cuaca dingin. Kamu bisa menggunakan shea butter dengan mengoleskan sedikit shea butter ke bibir secara rutin, terutama sebelum tidur, agar bibir kamu selalu lembut.


(Baca Juga: Perayaan Tahun Ke-10 Avoskin, Gelar Konser dan Koleksi Baru!)


4. Minyak Zaitun


(Kamu dapat menggunakan minyak zaitun dengan mengoleskannya ke bibir sebagai pelembap alami. Foto: dok. Mareefe/Pexels)


Minyak zaitun tidak hanya bagus untuk masakan, tapi juga bagus untuk melembapkan bibir lho. Minyak zaitun kaya akan antioksidan dan vitamin E yang dapat menutrisi dan melembapkan bibir dari dalam. Kamu bisa oleskan beberapa tetes minyak zaitun ke bibir kamu saat terasa kering lip balm alami setiap hari.


5. Lidah Buaya

(Lidah buaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, termasuk untuk melembapkan bibir. Foto: dok. Jessica Lewis thepaintedsquare/Pexels)


Gel lidah buaya dikenal karena sifatnya yang menenangkan dan melembapkan kulit, termasuk bibir. Lidah buaya mampu memperbaiki lapisan bibir yang rusak dan memberikan kelembapan yang tahan lama. Menariknya, kamu cukup ambil sedikit gel lidah buaya dari daunnya, oleskan ke bibir, dan biarkan meresap. Setelah meresap, bibir kamu akan terasa lebih lembut dan sehat tanpa rasa lengket.


6. Mentimun


(Selain dapat digunakan untuk makanan dan masker wajah, mentimun juga sangat bagus untuk melembapkan bibir secara alami. Foto: dok. freepik)


Mentimun bukan cuma enak untuk dimakan, tapi juga bisa digunakan sebagai pelembap alami untuk bibir. Mentimun mengandung banyak air dan vitamin yang membantu menjaga bibir tetap terhidrasi. Kamu bisa gunakan mentimun ini dengan cara mengirisnya tipis-tipis dan meletakkan di bibir selama beberapa menit. Vitamin dan mineral dari mentimun akan meresap ke dalam kulit bibir serta membantu kurangi kekeringan di bibir kamu.


7. Minyak Almond

(Minyak almond memiliki kandungan yang dapat melembapkan bibir, serta memperbaiki kondisinya. Foto: dok. jcomp/freepik)


Minyak almond kaya akan vitamin E dan asam lemak yang sangat baik untuk menjaga kelembapan bibir. Selain itu, minyak almond juga bisa membantu memperbaiki bibir yang menghitam atau kering akibat paparan sinar matahari. Minyak almond sebagai pelembap bibir alami dengan mengoleskan beberapa tetes setiap kali bibir terasa kering. Selain itu, minyak ini juga cepat meresap tanpa meninggalkan rasa berminyak.


(Baca Juga: 5 Manfaat Green Tea untuk Rambut yang Harus Kamu Ketahui!)


Itu dia beberapa bahan alami yang dapat menjaga bibir kamu tetap lembap, sehat, dan terhidrasi. Banyak bahan alami yang bisa bantu kamu jaga kondisi bibir tetap lembap dan sehat tanpa produk pelembap-pelembap bibir di luar sana. Semoga bermanfaat!


(Penulis: Muhanmad Dzikry Candra N)


Hair & Beauty