Fashion

8 Ide Padu padan Motif Gingham Yang Bisa Kamu Tiru!

By : Fariza Rahmadinna - 2022-06-24 18:00:01 8 Ide Padu padan Motif Gingham Yang Bisa Kamu Tiru!

Motif gingham adalah salah satu motif klasik yang bisa kamu temukan dalam beragam fashion item. Mulai dari dress, skirt, blouse, tas, blazer, bahkan sepatu. 


Motif ini bisa kamu pakai untuk acara formal ataupun kasual. Kalau soal tampilan, sentuhan motif kotak-kotak (gingham) dijamin akan membuat look kamu terlihat makin keren dan chic. 


Yuk, intip beberapa inspirasi mix & match motif gingham yang bisa kamu tiru!


Gingham midi dress untuk berkencan


(Foto: Dok. Maggie Guo/Pinterest)


Berencana menghabiskan akhir pekan santai bersama pujaan hati? Coba pakai gingham midi dress yang bisa kamu padupadankan dengan sepatu hak sedang berwarna ungu sebagai statement color dan handbag rotan atau cross body bag. Ini akan membuat tampilan kamu semakin catchy


Gingham pants untuk segelas kopi


(Foto: Dok. Irene Buffa/Pinterest) 


Butuh inspirasi outfit buat grocery shopping atau hanya untuk membeli segelas kopi? Coba gingham pants! Padukan celana bermotif gingham dengan tank top dan sneakers berwarna senada. Kamu juga bisa memadukan dengan t-shirt atau blouse. So chic!


Gingham blazer untuk tampilan yang lebih formal


(Foto: Dok. Asos/Pinterest)


Siapa bilang motif gingham hanya cocok untuk casual look saja? Motif gingham juga bisa dipakai ke kantor untuk tampilan yang lebih formal, lho. Pilih blazer dan mini skirt dengan satu motif dan warna gingham. Lalu kamu bisa padukan dengan turtle neck atau blouse sebagai inner, dan sepatu hak tinggi atau flat shoes. 


Gingham wrap top untuk look yang girly 


(Foto: Dok. Hawtcelebs.com)


Untuk outfit liburan, wrap top dengan motif gingham wajib ada di koper liburan kamu, nih! Model baju seperti ini akan membuat tampilanmu terlihat lebih girly dan feminin. Pasangkan dengan dengan ripped jeans dan shoulder bag. OOTD liburan kamu dijamin makin keren!


Memadukan gingham dengan motif lainnya


(Foto: Dok. Style DuMonde/Pinterest)


Menggabungkan dua motif berbeda dalam satu outfit, gingham dan flower pattern, bisa kamu tiru untuk tampilan yang unik dan berbeda. Pasangkan celana motif gingham dengan atasan dan sepatu bermotif flower. Ini akan membuat total look kamu semakin terlihat stunning!


Satu motif gingham dengan dua warna


(Foto: Dok. Howling Sun/Pinterest)


Menggunakan dua warna motif gingham sekaligus dalam satu outfit? Tentu saja bisa! Padukan atasan dan bawahan motif gingham dengan dua warna yang berbeda. Tetapi, pastikan kamu memilih warna yang selaras ya, agar OOTD kamu tetap terlihat kece dan tidak berlebihan. 


Tetap tampil bergaya dengan sentuhan gingham


(Foto: Dok. Shop Mango/Pinterest)



(Foto: Dok. Asos/Pinterest)


Tak hanya terbatas pada atasan dan bawahan saja, motif gingham juga dapat kamu temukan pada tas dan sepatu. Kamu bisa memasangkannya dengan outfit apapun, termasuk motif gingham itu sendiri. Ini akan menyempurnakan penampilanmu, yang membuat seluruh penampilan kamu semakin chic dan stunning


Bergaya casual degan gingham crop top


(Foto: Dok. Jaret Palacios/Pexels)


Satu lagi inspirasi outfit kasual dengan motif gingham, coba gingham crop top. Pasangkan dengan celana jeans atau rok, dan sepatu sneakers atau flat shoes. Ini akan membuat penampilan kasual kamu semakin bergaya dan chic


Fashion