Rasa sakit pada hati yang paling sakit memang hanya bisa berasal dari orang yang paling kamu percayai ataupun yang paling kamu kasihi. Tidak semua hal bisa sesuai dengan ekspektasimu, pada situasi tertentu, hal yang kamu percayai bisa saja berubah, sama seperti halnya orang juga bisa berubah. Sering kali rasa sakit yang dahsyat ini kamu rasakan karena putus cinta, kehilangan sahabat, kehilangan keluarga, kehilangan orang berharga dihidupmu atau bahkan saat kamu gagal dalam menggapai impianmu pada saat itu.
(Baca juga: 6 Alasan Kamu Selalu Disakiti Dalam Hubungan)
Sakit hati karena disakiti oleh orang yang kamu kasihi memang sulit untuk dilupakan begitu saja, namun, jika kamu terlalu larut dengan rasa sedih itu, kamu akan kesulitan untuk move on dari rasa sakit itu dan membuat dampak buruk juga pada hidupmu yang masih panjang ini. Kamu masih memiliki banyak kesempatan untuk bertemu dengan orang-orang yang jauh lebih baik dan bisa saja mendapat soulmate yang lebih tepat untukmu dikemudian hari.
Maka dari itu bangkitlah dari kesedihanmu itu dan lakukanlah beberapa hal ini untuk menyembuhkan sakit hatimu karena disakiti oleh orang yang kamu kasihi itu.
Sibukkanlah dirimu dengan pekerjaan, hal-hal yang kamu sukai maupun dengan kesibukkan dalam pendidikanmu. Lakukanlah sesuatu yang membangun diri dan mengejar passion-mu. Bukan berarti berusaha mencari pelarian terhadap rasa sakit yang kamu rasakan, namun hal ini menjadi sebuah pilihan, di mana kamu memilih untuk menghadapi rasa sakit tersebut ataupun terus kabur dari rasa sakit itu. Dan dengan itu, kamu bisa menentukan hal yang baik untuk kamu lakukan kedepannya. Tentunya semua orang punya caranya masing-masing dalam melupakan rasa sakit, maka dari itu cobalah lakukan berbagai cara tersebut untuk melihat cara mana yang paling ampuh untukmu melupakan rasa sakit tersebut.
(Baca juga: Ini Yang Dirasakan Pria Saat Putus)
Menyendiri ataupun mengurung diri dalam waktu sejenak memang boleh untuk kamu lakukan, namun, jika hal tersebut sudah berdampak negatif pada dirimu, seperti menjadi tidak mau bersosialisasi, sulit untuk melakukan apapun yang merupakan kewajibanmu dan lain hal sebagainya yang memberi dampak buruk ini, maka kamu harus stop dan lebih memperhatikan dirimu secara lebih lagi. Tidak apa-apa untukmu menunjukkan emosi yang ada dalam dirimu, namun jangan sampai terlalu terbawa dalam emosi dan membuat dirimu semakin terluka. Lakukanlah self-healing! Terima dirimu apa adanya, jangan menyalahkan diri saat kamu disakiti, gunakanlah pemikiran orang dengan sudut pandang ke 3 saat kamu mulai memikirkan hal buruk pada dirimu sendiri. Dengan begitu, akan ada inner peace yang tercipta dalam diri sehingga hal-hal yang toxic bisa lebih mudah terbuang.
Untuk menjaga pikiranmu tetap sehat, kamu juga perlu menyembuhkan diri secara fisik. Saat melakukan olahraga, tubuh akan memproduksi hormon endorfin yang bisa membuatmu lebih tenang dan bahagia. Seperti kata orang, "healthy body, happy me".
(Baca juga: Walau Sakit, Begini Cara Memaafkan Pasangan Yang Selingkuh)
Itulah 3 cara yang bisa kamu lakukan untuk menyembuhkan diri dari sakit hati karena disakiti oleh orang terkasih dalam hidupmu. Jangan berpikir bahwa sakit hati ini tidak ada obatnya, tidak ada salahnya untuk mencoba bukan?
(Penulis: Ellys Natalia)