Life & health

Rekomendasi Drama Komedi Korea Terbaik!

By : Her World Indonesia - 2021-05-15 20:40:02 Rekomendasi Drama Komedi Korea Terbaik!

Ini dia rekomendasi drama komedi Korea terbaik yang bisa jadi moodbooster saat kamu bosan. Pastinya dengan alur yang menarik dan bisa buat kamu tertawa tanpa henti dengan drama Korea bergenre Komedi ini. Berikut beberapa judul drama Korea Komedi yang sudah Her World rangkum untuk kamu.

1. Prison Playbook

drama korea komedi prison playbook (Foto: Dok.hellokpop/pinterest)

Drama korea satu ini benar-benar tidak boleh terlewatkan buat kamu yang mau tertawa ngakak sambil rebahan. Drama ini menceritakan kisah seorang pemain baseball handal yang harus berhenti bermain baseball dan masuk penjara karena kasus penyerangan terhadap pelaku pemerkosaan adiknya. Kemudian kehidupan pemain baseball ini berubah semenjak ia harus dikurung di dalam penjara, meski begitu ternyata di dalam penjara ini tidak semua hal menyeramkan terjadi loh, semua hal lucu terjadi semenjak pemain baseball ini masuk ke dalam sel penjara dengan beberapa teman satu selnya yang suka bertingkah konyol.

2. Royal Secret Agent

drama korea komedi royal secret agent (Foto: Dok.Bah+Doo/pinterest)

Buat kamu pecinta drama kerajaan korea, biar ga bosan dengan drama kerajaannya yang kaku-kaku terus, “Royal Secret Agent” adalah pilihan yang tepat untuk kamu. Meski biasanya drama kerajaan berkesan kaku, dalam drama satu ini dihiasi dengan penuh tawa karena tingkah lucu para pemainnya. Drama ini menceritakan seorang detektif rahasia kerajaan baik yang harus menyelesaikan kasus-kasus korupsi yang dilakukan oleh pejabat kerajaannya, untuk menyelesaikan misi-misi tersebut detektif ini dibantu oleh pelayannya dan juga seorang wanita cantik yang sangat cerdas. Bagaimana tidak lucu jika drama ini terdapat Lee Yi Kyung yang berperan sebagai pelayan dari detektifnya yaitu Kim Myung Soo alias L dari boygroup INFINITE.

(Baca juga: 10 Rekomendasi Film Drama Korea Terbaru November 2019)

3. The Beauty Inside

drama korea komedi the beauty inside (Foto: Dok.fankdramas/pinterest)

Drama bergenre fantasi komedi ini memiliki alur cerita yang menarik, dimana seorang wanita yang secara berkala mengalami hal aneh pada dirinya yang terus berubah secara fisik dan bahkan hingga suaranya juga berubah menjadi pribadi yang berbeda-beda, baik dari anak kecil bahkan hingga kakek maupun nenek-nenek. Wanita ini bertemu dengan seorang pria yang juga memiliki kelainan dimana dia tidak bisa mengenali wajah seseorang, sehingga ia hanya bisa mengenali gesture, suara, dan penampilan dari lawan bicaranya. Kesulitan yang mereka menjadi rumit karena popularitas yang mereka miliki, sehingga seringkali orang-orang salah paham terhadap keduanya. Maka dari itu, keduanya akhirnya memutuskan untuk berpura-pura pacaran di depan media dan dari sana mulailah hal-hal konyol yang mereka lakukan untuk menutupi kelainan masing-masing. Drama ini menjadi rekomendasi drama Korea komedi yang terbaik untuk menemani saat bosan.

4. Mr. Queen


Drama ini merupakan campuran dari 2 lini masa, antara masa sekarang dan masa lalu. drama yang menceritakan tentang seorang pria yang berprofesi sebagai chef istana negara, namun karena suatu ketidak adilan yang ia alami, ia harus melarikan diri dari pengejaran detektif yang mau menangkapnya. Namun ditengah pelariannya tiba-tiba ia mengalami pertukaran tubuh dengan seorang ratu di era Jeoson (masa lalu). hal ini membuat ia sangat panik dan mengalami kejadian-kejadian tak terduga karena ia masuk ke tubuh seorang wanita. Meski dari luar terlihat sebagai wanita namun jiwa di dalam fisik ratu ini adalah pria sehat yang berjiwa bebas, sehingga kelakuan lucu yang ditunjukkan dari ratu yang di dalamnya adalah seorang pria ini membuat kamu ga akan bisa menahan diri untuk tertawa. Keseruan drama ini juga semakin menjadi-jadi karena Raja yang memiliki ambisi untuk memperbaiki negaranya berpura-pura menjadi seorang yang tidak bisa apa-apa untuk mengelabui ibu suri dan mentrinya yang melakukan hal buruk ke rakyat. Drama ini diperankan oleh Shin Hye Sun dan juga Kim Jung Hyun.

(Baca juga: Netflix Membawa Konten Korea ke Dunia)

Demikianlah rekomendasi drama Korea komedi yang harus masuk ke list drama yang mau kamu tonton karenaa dijamin kamu ga bakal menyesal saat sudah menonton rekomendasi drama komedi Korea terbaik ini!



(Penulis: Ellys Natalia)

Life & health