Life & health

Selain Masker, Ini Pengeluaran Ekstra Selama Pandemi Corona

By : Kiki Riama Priskila - 2020-03-24 16:26:00 Selain Masker, Ini Pengeluaran Ekstra Selama Pandemi Corona

Pandemi Covid-19 membawa banyak perubahan. Salah satunya gerakan work from home atau #dirumahaja yang sedang ramai dilakukan. Pandemi ini juga memengaruhi perubahan dalam anggaran finansial karena kita harus melakukan pengeluaran ekstra yang tidak terduga. Apa saja pengeluaran esktra yang disebabkan oleh pandemi Covid-19?


1. Makanan

Seharian di rumah tentu rasanya lebih nikmat kalau ditemani camilan favorit. Selain itu, karena beberapa barang di supermarket sangat cepat habis, kita juga harus belanja ekstra untuk menyimpan stock makanan di rumah. Mungkin biasanya kamu hanya beli lima butir telur, tapi karena cepat habis, alhasil kamu harus membeli sepuluh untuk disimpan. Tentu ini membuat anggaran belanjamu lebih besar. Ingat, beli untuk stock sebenarnya tidak apa-apa, tapi usahakan untuk tidak melakukan panic buying. Beli seperlunya karena masih ada banyak orang yang memerlukan.


2. Vitamin

Ini jadi salah satu suplemen yang wajib dikonsumsi demi mempertahankan daya tahan tubuh. Produk vitamin yang mulai menghilang akhirnya membuat kita harus mengeluarkan biaya ekstra untuk memperolehnya. Bahkan, banyak produk yang harganya lebih tinggi dari harga biasanya. Vitamin memang penting, tapi kita juga harus mengonsumsi makanan bergizi untuk memiliki daya tahan tubuh yang kuat. Lagipula, kamu masih bisa mengganti vitamin dengan buah dan sayur segar.


3. Kuota internet

Kerja atau belajar dari rumah tentunya memerlukan koneksi internet yang kuat. Mungkin kuotamu yang sudah dialokasikan untuk satu bulan nyatanya sudah terpakai habis selama satu minggu. Sebaiknya, gunakan WiFi di rumah untuk menunjang aktivitas seperti kerja dan belajar. Kalau WiFi tidak tersedia, cari provider telekomunikasi yang menyediakan promo internet selama pandemik.


4. Alat penunjang kesehatan

Sebenarnya cara terbaik untuk menghindari penyebaran virus adalah dengan mencuci tangan menggunakan air dan sabun. Namun, banyak juga dari kita yang rela go to the extra length dengan membeli alat penunjang kesehatan seperti alat rapid test. Seperti diketahui, alat tes ini sudah digunakan di Korea Selatan untuk menguji secara cepat apakah kita sudah terpapar Covid-19 atau belum. Di pasaran, kini harganya sudah mencapai 7 juta rupiah. Sebenarnya kalau memang punya budget lebih, tak masalah. Tapi Pemerintah juga sudah memesan alat tes ini dan bisa segera digunakan oleh semua masyarakat.


5. Semprot disinfektan

Kini semakin banyak perusahaan jasa cleaning yang menyediakan tawaran semprot disinfektan. Harganya pun cukup bervariasi dari 500 ribu hingga 1 juta rupiah, tergantung luas bangunan yang akan disemprot. Lagi-lagi, tak ada masalah kalau kamu memang punya anggaran yang lebih, tapi sebenarnya kamu bisa melakukannya sendiri menggunakan bahan-bahan racikan yang bisa ditemui di rumahmu. Misalnya seperti mencampurkan air dengan pemutih atau cairan antiseptik lainnya. 


Pada akhirnya pengeluaran ekstra ini hanya bisa ditentukan oleh diri kita sendiri. Apakah kita benar-benar memerlukannya atau karena hanya sekadar takut berlebih alias parno? Ingat, dengan rajin cuci tangan dan mengonsumsi makanan bergizi selama mempraktikkan social distancing di rumah, daya tahan tubuhmu akan kuat menghadapi pandemi Covid-19. Semoga kita sehat selalu!


Life & health