Hair & beauty

Cara Menemukan Bentuk Alis yang Cocok

By : Yolanda Deayu - 2018-01-22 16:19:00 Cara Menemukan Bentuk Alis yang Cocok

Setiap wanita dilahirkan dengan bentuk alis yang berbeda-beda. Meskipun alis tebal dengan bentuk tegas sedang digemari, tetapi sebenarnya tidak semua orang cocok dengan alis tersebut. Mengikuti bentuk alami alis adalah cara paling mudah untuk mendapatkan alis yang cocok. Namun bagi mereka yang memiliki alis sangat pendek atau tipis, cara ini sulit untuk dilakukan.

(Baca juga artikel: Benefit Hadirkan Varian Baru Primer The Porefessional)

Untuk mempermudah wanita yang memiliki kondisi ini, label kosmetik Benefit menghadirkan Benefit Brow Try-On di situs mereka (www.benefitcosmetics.com). Dengan mengunggah foto diri, Anda dapat mencoba berbagai jenis bentuk alis secara virtual. Fitur ini juga memungkinkan penggunanya untuk mengatur sendiri ketebalan, panjang, hingga tinggi lengkung alis yang diinginkan.

Benefit Brow Try-On juga bisa digunakan oleh mereka yang telah memiliki alis alami yang cantik, namun ingin mencari tahu apakah ada gaya alis lain yang cocok baginya, tanpa harus takut salah mencabut alis atau menggambar dan membersihkan alis berulang kali.

Hair & beauty