Sex & Relationship

Yang Bikin Mood Berubah Saat Bercinta

By : Kiki Riama Priskila - 2017-07-07 16:01:00 Yang Bikin Mood Berubah Saat Bercinta

Sesi bercinta tentu menjadi momen paling ditunggu semua orang. Namun, Anda perlu memerhatikan beberapa hal yang bisa mengubah mood pasangan saat bercinta.

Mesin Ciuman

Menggunakan lidah saat ciuman tentu menjadi hal lumrah. Namun, perhatikan apakah pasangan nyaman atau tidak dengan hal tersebut. Sebaiknya awali sesi ciuman secara perlahan jika Anda ingin menggunakan lidah.

Pilihan Musik yang Buruk
Musik menjadi hal yang sangat subyektif, namun lagu bisa menentukan mood pasangan dan Anda. Pastikan Anda menghindari jenis lagu yang kurang disukai pasangan.

Buang Angin
Bisa jadi Anda dan pasangan terbiasa dengan hal ini dan bahkan menganggapnya sebagai salah satu bahan candaan. Namun, sesi bercinta merupakan momen yang cukup romantis, sehingga bukan tak mungkin bau tak sedap bisa merusak suasana intim yang ingin dicapai.

Panggilan Telepon
Pastikan Anda dan pasangan sama-sama menon-aktifkan telepon genggam saat bercinta. Tentu Anda tak ingin sesi tersebut diganggu akibat panggilan telepon dadakan.


Sex & Relationship