Brides

Cara Menghilangkan Noda Anggur Merah di Gaun Pengantin

By : Yolanda Deayu - 2017-07-03 14:36:00 Cara Menghilangkan Noda Anggur Merah di Gaun Pengantin

Hari pernikahan layak untuk dinikmati semaksimal mungkin. Namun kecelakaan bisa saja terjadi jika tidak menjaga diri, misalnya wine yang tumpah ketika sedang dibuka.

(Baca juga artikel: Pentingkah Menaruh Hiasan di Atas Kue Pengantin?)

Jika gaun pengantin Anda ketumpahan anggur merah, tak perlu panik karena noda tersebut masih bisa dihilangkan.

Sebelum dimasukkan ke laundry, lakukan pertolongan pertama terlebih dahulu terhadap gaun.

Segera ambil kain putih yang sudah dibasahi air (dan diperas) dan tekankan pada noda supaya sisa cairannya terserap. Jangan digosok karena justru akan membuat gaun semakin kotor.

Apabila noda masih basah, segera tuangkan garam di atas noda yang banyak dan diamkan selama satu jam agar garam dapat meresap anggur merah tersebut.

Susu juga bisa digunakan untuk menghilangkan noda wine di gaun pengantin. Jika Anda memilih metode ini, tetap lakukan gerakan tekan dan jangan digosok supaya noda tidak melebar.

Jika noda sudah mengering, Anda bisa menggunakan shaving cream untuk menghilangkannya. Semprotkan krim ke atas noda hingga semuanya tertutupi.

Langkah berikutnya adalah untuk mencuci gaun pengantin tersebut dan berdoa supaya mendapatkan hasil yang terbaik.

Brides