Brides

Asal Muasal Tea Pai

By : Yolanda Deayu - 2017-06-02 05:36:47 Asal Muasal Tea Pai

Salah satu tradisi pernikahan adat Cina yang sampai sekarang masih dilakukan adalah upacara meminum teh atau dikenal juga sebagai Tea Pai. Tujuannya adalah untuk menunjukkan rasa hormat dan terima kasih kepada orangtua atas cinta dan kasih sayang mereka selama ini.

(Baca juga artikel: Tradisi Melempar Beras Saat Pernikahan)

Tradisi yang awalnya disebut sebagai Cha Dao ini sudah berlangsung sejak lebih dari 1200 tahun lalu pada zaman Dinasti Tang.

Salah satu versi awal dari Tea Pai adalah pasangan pengantin menyajikan teh kepada keluarga mempelai pria setelah bertukar janji suci pernikahan, dan pengantin wanita akan menyajikan teh ke keluarganya sendiri pada pagi harinya.

Pada zaman sekarang, pasangan pengantin akan bersama-sama mengadakan Tea Pai untuk kedua keluarga mereka.

Brides