Tips Mengunjungi Pameran Pernikahan


  • Tips Mengunjungi Pameran Pernikahan
    (Foto: Kei Shooting/Shutterstock/Clickphotos)

    Pameran pernikahan merupakan acara yang wajib dikunjungi oleh para calon pengantin karena menawarkan bermacam-macam kebutuhan dan biasanya memiliki harga spesial. Simak tips mengunjungi pameran pernikahan berikut ini.

    (Baca juga artikel: Gaun Pernikahan Ramah Lingkungan yang Cantik)

    Berangkat pagi



    Pameran yang besar akan memiliki banyak vendor yang hadir. Berangkatlah dari pagi supaya bisa melihat seluruh booth yang ada dan belum terlalu ramai oleh pengunjung lain.

    Pakaian nyaman

    Pastikan Anda mengenakan pakaian dan sepatu yang nyaman karena akan berjalan mengelilingi pameran untuk berjam-jam.

    Lihat jadwal

    Jangan malas untuk membaca selebaran yang dibagikan karena bisa berisi jadwal acara serta vendor apa saja yang hadir untuk setiap harinya. Jangan sampai melewatkan acara seru seperti talkshow atau peragaan busana yang berguna bagi para calon pengantin.

    Catat

    Jika masih belum dapat memutuskan saat itu juga, buatlah catatan mengenai vendor yang menarik minat Anda serta produknya. Hubungi mereka kembali setelah menentukan pilihan.

    Tanyakan promosi

    Biasanya para vendor akan memberikan promosi spesial saat berada di pameran. Tanyakan kepada mereka agar mendapatkan harga khusus dan lebih murah dari biasanya.




 

Related Articles

Advertisement - Continue Reading Below