Brides

Tips Mendapatkan Undangan Pernikahan yang Elegan

By : Yolanda Deayu - 2017-02-19 06:50:16 Tips Mendapatkan Undangan Pernikahan yang Elegan

Undangan pernikahan merupakan gambaran dari tema resepsi pernikahan yang akan Anda adakan kepada tamu undangan. Jika resepsi pernikahan akan memiliki tema yang klasik dan elegan bak putri raja, pastikan undangan yang dikirimkan juga akan menggambarkan hal tersebut. Berikut tips mendapatkan undangan pernikahan yang elegan.

(Baca juga artikel: Inspirasi Undangan Bernuansa Laser dan Wooden Cut)

Bersih

Carilah desain yang bersih dan memungkinkan tulisan untuk mudah dibaca tanpa terlalu banyak hiasan atau warna-warna mencolok yang akan membuat undangan pernikahan menjadi terlalu ramai.

Warna tenang

Undangan dengan warna-warna yang tenang seperti putih, abu-abu, silver, emas, atau warna kulit akan membuat kesan yang lebih elegan pada undangan pernikahan Anda. Hindari penggunaan seperti warna-warna neon yang akan membuat kesan undangan menjadi terlalu playful.

Motif renda

Undangan yang memiliki hiasan dengan motif atau ukiran seperti renda akan mengingatkan penerima undangan akan elegannya baju pengantin wanita yang akan dihiasi dengan renda. Motif renda dapat Anda masukkan di bagian dalam undangan sebagai frame ataupun hiasan di bagian depan.

Pita

Tidak ada salahnya untuk menghiasi undangan pernikahan Anda dengan pita yang juga akan berguna untuk menutup undangan sebagai alternatif dari amplop agar tidak terbuka. Penggunaan pita dengan warna putih yang manis akan memberikan efek yang elegan pada undangna pernikahan Anda.

Brides