Life & health

Tips Sukses Mempersiapkan Portofolio Online

By : Amalta Rifani - 2017-01-20 09:57:06 Tips Sukses Mempersiapkan Portofolio Online

Ingin menunjukan potensi dan keterampilan Anda dalam sebuah portofolio online sehingga menarik perhatian perusahaan untuk merekrut Anda? Simak tips sukses membuat portofolio online di website.

1. Pastikan mencampur informasi pribadi dan profesional dalam kolom "About". Namun, kemaslah penjelasan tentang diri Anda dengan memberikan informasi paling menarik, terakit, terbaru, dan tunjukkan semangat akan hal yang sedang Anda lakukan. Ingat, sisakan informasi untuk wawancara.

2. Rajinlah memperbarui resume Anda. Dengan begitu, para perekrut akan mudah mengetahui latar belakang dan pengalaman tanpa harus dua kali mencari informasi tentang Anda.

3. Buatlah kumpulan dari hasil kerja semenarik dan secantik mungkin agar enak dipandang saat para perekrut membuka website portofolio Anda. Berikan catatan atau penjelasan singkat dalam setiap post untuk menunjukkan kemampuan tulisan Anda.

4. Pastikan semua kontak Anda akurat. Sediakan sebuah kolom agar perekrut bisa dengan mudah menghubungi Anda, dan Anda bisa dengan cepat memberikan feedback. Buatlah sebuah formulir kontak langsung dalam website Anda agar mudah dijangkau perkerut.

Life & health