Brides

5 Tips DIY Undangan Pernikahan

By : Nabila - 2016-08-22 02:12:05 5 Tips DIY Undangan Pernikahan

Jika Anda merasa ingin memiliki model undangan yang berbeda dari yang lain, Anda bisa coba berkreasi dengan mewujudkan kreatifitas Anda sendiri. Banyak cara dan ide seru untuk diaplikasikan dalam mewujudkan undangan pernikahan yang unik. Berikut cara membuat kreasi undangan sendiri agar hasilnya memuaskan.

1.       Browsing ide

Cari ide sebanyak-banyaknya dan jadikan satu tema yang akan menjadi patokan Anda dalam berkreasi. Pinterest merupakan salah satu web yang tepat untuk mendapatkan ide yang dapat Anda kreasikan.

 

2.       Download font gratis

Dengan mendownload font secara gratis akan semakin mempercantik undangan Anda.

 

3.       Tambahkan aplikasi penunjang

Tambahkan detail penunjang untuk diaplikasikan pada undangan Anda sehingga gasilnya pun akan lebih menarik dan tentunya berbeda dari yang lain. Aplikasi yang dapat digunakan bisa berupa pita atau Kristal kecil sehingga akan terlihat lebih elegan.

 

4.       Beli kertas tebal

Cari kertas tebal dengan motif atau warna menarik untuk dijadikan media print undangan Anda.

 

5.       Cari template simpe

Sekarang banyak tersedia template desain simple untuk undangan, Carilah template simple agar undangan tampak lebih unik dan menarik. Apalagi selain permainan font yang sesuai, template simple yang ditunjang dengan permainan detail aplikasi akan membuat tampilan undangan semakin menarik.

 

(FOTO: SHUTTERSTOCK)

Brides