Life & health

4 Peraturan Kantor Tak Tertulis

By : Kiki Riama Priskila - 2015-07-08 04:55:00 4 Peraturan Kantor Tak Tertulis

Buat diri Anda terlihat

Anda tak harus berteriak kencang sambil menggebrak meja saat rapat tim. Namun Anda memerlukan cara untuk menunjukkan segala keberhasilan yang sudah berhasil diraih. Kirimkan email atau informasi pada atasan tentang perjanjian yang berhasil atau gagal. Tarik perhatian ke diri Anda dan buat diri senyaman mungkin. Jadilah seseorang yang unik serta menarik, dan atasan pasti akan langsung teringat pada Anda saat masa promosi tiba.

Apa yang Anda kenakan, penting

Oh, dan perlu ditekankan dengan kata "sangat". Bukan, maksud kami bukan tren gaya spring/summer terbaru, tapi apa yang seharusnya Anda kenakan. Sayangnya, Anda baru bisa mendapatkan jawabannya setelah melakuka percobaan ini sendiri. Triknya: cermati rekan kerja yang sudah bekerja cukup lama (setidaknya mereka yang berada satu level dengan Anda).

Istirahat makan siang hanya mitos

Jam makan siang adalah hal yang cukup rumit. Mungkin kantor Anda mengizinkan waktu istirahat yang cukup panjang. Thank God for that! Namun, meski perusahaan Anda memiliki waktu istirahat yang fleksibel, Anda tetap harus memiliki pengaturan waktu yang tepat. Sah-sah saja untuk pergi ke kafe terdekat dan membeli kopi favorit selama 20 menit. Lebih dari itu, pastikan Anda memberi tahu atasan terlebih dulu.

Datang ke acara kantor bukan hal wajib

Dan begitu juga dengan waktu minum-minum cantik seusai kantor. Meski begitu, dengan muncul di sebagian besar pesta kantor justru akan memberikan nilai plus bagi eksistensi Anda di tempat kerja.

 

(TEKS: KIKI RIAMA PRISKILA / FOTO: BERBAGAI SUMBER)

Life & health