Selain mengenal ciri-ciri sport bra yang baik, berikut ini her world rekomendasikan empat sport bra dari Nike yang mampu menunjang kegiatan berolahraga Anda.
NIKE PRO FIERCE BRA
Dibuat ringan hingga dapat memberikan tingkat penyangga pada level menengah hingga maksimal melalui penggabungan kompresi dan konstruksi rangka yang menyatu. Dilengkapi lekukan di dalam cup, memberikan bentuk dan penyangga serta kekuatan mesh di bagian belakang yang mendukung ventilasi di bagian yang sering berkeringat. Dengan bra ini dijamin olahraga akan lebih menyenangkan.
NIKE PRO RIVAL BRA
Terinspirasi dari rangka pakaian dalam tradisional dan menggunakan material lingerie dan material yang cocok untuk olahraga, Nike Pro Rival Bra memberikan daya sangga paling maksimal dari koleksi Pro Bra Nike. Bra ini berbahan nylon yang memiliki kelenturan pas untuk menyangga, konsisten dan mengompresi dengan baik. Sport bra ini juga dilengkapi part-encapsulation style, dengan cup yang utuh guna memberikan kenyamanan dan lekukan yang pas bagi para atlet wanita. Busa yang terdapat di dalam cup dan desain racerback memberikan penyangga tambahan.
NIKE PRO CLASSIC BRA
Berkembang dari Nike Pro Bra yang populer, Nike Pro Classic Bra dibuat dengan desain racerback untuk meningkatkan kemampuan menyangga. Selain itu, karet di bagian depan juga diperbarui dan lebih lembut. Nike Pro Classic Bra diposisikan sebagai bra dengan tingkat penyangga menengah dan ditawarkan dengan versi busa tambahan untuk perlindungan yang lebih maksimal.
NIKE PRO INDY BRA
Memberikan tingkat penyangga yang ringan, Nike Pro Indy Bra memiliki tali elastis yang dapat disesuaikan untuk memberikan rasa yang pas bagi pengguna. Busa yang dapat dipasang atau dilepas membantu memberikan kenyamanan. Stretch Power Mesh mendukung ventilasi di bagian desain racerback dan material nylon memberikan kelenturan dan rasa lembut.
(TEKS: MONADISA UTAMI DEWI / FOTO: DOK. HER WORLD)