Life & health

Indahnya Kolaborasi Jazz dengan Kultur Lokal

By : Dian Sarwono - 2015-11-25 09:59:02 Indahnya Kolaborasi Jazz dengan Kultur Lokal

Persembahan musik Ngayogjazz yang diadakan pada hari Sabtu, 21 November di desa Budaya Pandowoharjo, Jogjakarta ini memang berbeda dengan pertunjukan jazz lainnya. Dalam pertunjukan jam session ini, tak hanya musisi yang terlibat; namun juga penduduk desa, pengunjung, penyelenggara, pedagang, bahkan alam. Acara yang merupakan acara tahunan ini diselenggarakan sejak tahun 2007.

Pihak Ngayogjazz dan masyarakat desa setempat bekerja sama dengan menyelaraskan harmoni dan belajar memahami kehidupan, budaya dan adat istiadat masyarakat desa. Acara ini mengangkat seni budaya lokal sebagai pertunjukan utamanya. Konsep guyub ini menjadi penyatu perbedaan latar belakang sosial budaya antara pihak penyelenggara dan masyarakat desa. Bahkan pihak penyelenggara memberikan fasilitas Shuttle Jazz untuk memudahkan penonton menuju lokasi. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat klik di website maupun akun twitter Ngayogjazz.

 

(TEKS: NADINE SALSABILA / FOTO: DOK. NGAYOGJAZZ)

Life & health