News

Resital Ananda Sukarlan

By : Andhini Puteri Lestari - 2014-09-24 10:54:32 Resital Ananda Sukarlan

Peristiwa kerusuhan Mei' 98 memang sulit terhapus dari kenangan, namun peristiwa bersejarah ini patut diingat sebagai perwujudan kepedulian kita akan para korban dan para pejuang reformasi. Lewat sebuah opera bertajuk Clara, pianis andal Ananda Sukarlan mencoba menggambarkan salah satu penggalan kisah saat Tragedi Mei' 98 melalui dentingan musik dan keindahan suara para penyanyi opera. Opera ini terinspirasi dari sebuah cerpen berjudul sama karya Seno Gumira Ajidarma. Opera yang akan diadakan pada bulan Desember mendatang ini terwujud berkat kerja sama Yayasan Musik dan Sastra Indonesia, Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan (Komnas Perempuan), Indonesia untuk Kemanusiaan (IKa), dan didukung pula oleh Four Seasons Hotel Jakarta.

Beberapa cuplikan lagu dari opera tersebut akan diperdengarkan di acara resital piano "Persembahan Ananda untuk Perempuan Indonesia" yang bertujuan untuk menggalang danan bagi organisasi penyedia layanan untuk korban kekerasan melalui PUNDI PEREMPUAN. Resital ini akan diselenggarakan di Hotel Four Seasons Jakarta pada 25 September besok, mulai pukul 18.00 - pukul 20.00. Dalam resital ini, Ananda akan ditemani oleh vokalis terbaik Indonesia saat ini, Evelyn Merrelita, Nikodemus Lukas Hariono, dan Winston Kurnia dari Indonesia's Got Talent.

Pementasan Opera Clara diadakan sebagai puncak acara dari rangkaian kegiatan Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan. Pementasan ini selaras dengan upaya yang telah dilakukan oleh pemerintah DKI Jakarta yang sejak Mei 2014 mengutamakan situs memorialisasi Mei 1998 di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur. Anda bisa turut berpatisipasi dengan mengirimkan donasi bagi Pundi Perempuan, yang dapat ditransfer melalui:

  • BCA Cabang Matraman

Atas nama: Yayasan Sosial Indonesia untuk Kemanusiaan

No acc: 342 305 9008

 

  • Bank Mandiri Cabang Salemba

Atas nama: Yayasan Sosial Indonesia untuk Kemanusiaan

No acc: 123.00.05290.004

 

(TEKS: ANDHINI PUTERI LESTARI / FOTO: DOK. HER WORLD)

News