Life & health

Hilangkan Stres dengan Restorative Yoga

By : Dian Sarwono - 2014-11-20 10:50:38 Hilangkan Stres dengan Restorative Yoga

Jenis yoga yang lembut ini difokuskan pada peregangan pasif. Gerakannya diadaptasi dari posisi duduk atau terlentang, dan Anda menggunakan berbagai benda seperti selimut, blok kayu, bantal, kursi, dan tali untuk menopang tubuh sehingga Anda tidak meregangkan atau mengerahkan usaha berlebih. Ketimbang menghitung detik atau tarikan napas yang Anda tahan selama pose, di sini Anda akan menahan satu posisi selama minimal tiga menit dan rata-rata lima menit untuk memastikan agar peregangan lembut ini efektif. Konon, latihan secara teratur bisa membantu penyembuhan stres kronis seperti insomnia dan masalah pencernaan, serta memperlancar proses pemulihan dari penyakit atau cedera.

 

(TEKS: RUBY TAN & ANGGITA DWINDA / FOTO: BERBAGAI SUMBER)

Life & health