Fashion

Peragaan Busana Gabungan Pertama Fendi

By : Yolanda Deayu - 2019-06-11 15:23:00





Fendi menyelenggaraan peragaan busana gabungan untuk koleksi ready to wear pria dan wanita bersama-sama untuk pertama kalinya. Bertempat di Powerlong Museum, Shanghai, label asal Italia tersebut menampilkan koleksi fall winter 2020 pada Jumat (31/5).


Kedua koleksi ini sebenarnya sudah pernah ditampilkan ketika pekan mode pada awal tahun ini, tepatnya pada 14 Januari untuk koleksi pria dan 21 Februari untuk koleksi wanita.

Koleksi untuk wanita yang ditampilkan merupakan koleksi terakhir yang dirancang oleh desainer legendaris Karl Lagerfeld sebelum ia tutup usia pada Februari lalu. Pria yang identik dengan rambut putih diikat itu telah menciptakan banyak kreasi untuk Fendi sejak 1965 silam.



Koleksi fall winter 2019 untuk wanita menampilkan sisi romantis Karl Lagerfeld melalui syal sutra. Monogram logo FF 'Karligraphy' yang diciptakan oleh Karl pada 1981 pun hadir di bulu intarsia serta kancing cabochon.

Sementara itu, koleksi untuk pria kali ini juga melibatkan Karl Lagerfeld sebagai seniman tamu, berkolaborasi dengan Direktur Kreatif menswear Fendi, Silvia Venturini. Ciri khas Karl pun terlihat di koleksi ini, seperti potongan bahu yang tegas dan penggunaan ragam warna hitam, netral, maupun metalik.


Berbeda dari yang ditampilkan di Italia, pagelaran busana ini menghadirkan 15 look baru yang belum pernah ditampilkan sebelumnya, yaitu lima tampilan pria dan 10 tampilan wanita.

Peragaan busana koleksi terbaru Fendi di Shanghai ini merupakan bentuk selebrasi Fendi terhadap warisan dan kreativitas perancang busana yang identik dengan rambut putihnya tersebut.

Berbagai artis dan model papan atas Cina datang menghadiri acara ini. Beberapa di antaranya adalah aktor sekaligus penyanyi Timmy Xu dan model You Tianyi.