Fashion

'Wonder Garden', Koleksi Impian Penuh Fantasi Biyan

By : Rahman Indra - 2019-05-30 14:43:00 'Wonder Garden', Koleksi Impian Penuh Fantasi Biyan


Terinspirasi dari perjalanannya mencari kelegaan di tengah ritme hidup yang makin cepat, desainer Biyan Wanaatmadja atau Biyan menyuguhkan koleksi yang penuh permainan motif, bunga, dan hiasan untuk koleksi busana terbarunya Womenswear Spring Summer 2020 yang ia beri tajuk 'The Wonder Garden'.

Sesuai tema yang diusungnya, Biyan juga melengkapi peragaannya lengkap dengan nuansa taman yang membuat publik seolah sedang berada di tengah-tengah deretan pohon hijau dan bunyi suara alam. 

Dari sekitar 110 busana yang dihadirkan, kali ini Biyan memperluas jangkauan busananya, yang meski masih identik dengan signature design-nya, tapi juga turut menghadirkan sesuatu yang lebih besar, beragam, dan juga kekinian. 

(Baca juga: Permainan Kontras di Koleksi SS19 Biyan Studio 133)


(Koleksi The Wonder Garden by Biyan. Foto: Dok/Biyan) 


Bertempat di Grand Ballroom Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta, pekan lalu, peragaan busana The Wonder Garden oleh Biyan mengusung beberapa rancangan busana yang dapat dibagi dalam beberapa seri. Di antaranya seri motif bunga dengan permainan warna-warna lembut seperti cream, nude, blush, carnation pink, powder blue dan material seperti tulle dan silk organza yang terlihat ringan saat dikenakan. 

Biyan juga kembali bermain-main dengan layer dan ruffle berdetail monokrom floral dan eyelet embroidery. Setelahnya terdapat koleksi busana yang memadukan warna fuchsia di atas celadon, off white dengan biru terang, coral red, dan oranye. 

Layaknya musim semi yang perlahan beralih ke musim panas, pada seri berikutnya, Biyan menghadirkan warna dan motif floral tropis yang dikombinasikan dengan motif geometris. Moss green, persimmon oranye, kuning terang dan poppy red tampak mendominasi dengan garis rancang pakaian yang lebih kasual dan boyish. 


(Koleksi The Wonder Garden by Biyan. Foto: Dok/Biyan) 


Permainan aksesori 

Dari ratusan busana yang dipamerkan, koleksi ini didominai dengan potongan busana dengan bahan taffeta, tulle, silk organza forest prints yang berdetail mozaic embroidery, sequin dan crsytal embellishment. 

Yang menarik dan turut mencuri perhatian dari peragaan kali ini adalah permainan elemen aksesoris yang sumptuous & playful. Sarung tangan yang senada dengan busana serta turut dihiasi dengan crystal embellishment menjadi sentuhan yang memiliki kesan tersendiri. 


(Koleksi The Wonder Garden by Biyan. Foto: Dok/Biyan) 


“Koleksi ini mengikuti suasana hati yang seolah sedang mencari kelegaan di tengah ritme hidup yang terpacu semakin cepat," ujar Biyan mengawali cerita di balik proses pembuatan koleksinya yang terbaru. 

Pengalaman pribadinya ketika memiliki kesempatan berjalan-jalan serta duduk untuk bersantai sejenak di tengah kehijauan alam dan pepohonan, baginya merupakan sebuah ritual yang ia prioritaskan ketika sedang traveling, yang semuanya itu dirasakannya bagai sebuah ‘sanctuary of nature’ yang memberikan kelegaan yang melatar belakangi* ‘The Wonder Garden’.

It feels like this is what I’ve been missing”, sambungnya.


(Koleksi The Wonder Garden by Biyan. Foto: Dok/Biyan) 


Di tengah rencana untuk memindahkan head office-nya tahun ini, setelah lebih dari 30 tahun menempati bangunan yang sama, secara tidak sengaja ia menemukan kembali banyak memorabilia yang tersimpan pada lemari archive-nya ketika sedang berbenah. Beberapa di antaranya adalah series of vintage botanical florals and trees images/posters yang menarik perhatiannya.

Rasa entuasiasme yang dihadirkan ilustrasi tersebut dalam diri Biyan pada ahirnya bertumbuh menjadi ‘sense of wonder’ yang diterjemahkan Biyan bersama creative team-nya menjadi salah satu sumber inspirasi koleksi musim semi 2020 yang diperuntukkan bagi pemakai rancangannya di mancanegara.

Dari beberapa look di atas, mana yang menjadi favoritmu? 


Fashion