Fashion

Uniqlo Hadirkan Bra dengan Inovasi '3D Cup'

By : Yolanda Deayu - 2019-01-09 16:14:00 Uniqlo Hadirkan Bra dengan Inovasi '3D Cup'


Label busana asal Jepang, Uniqlo, menggunakan konsep 'LifeWear' di setiap rancangannya, sehingga setiap produknya memiliki kualitas tinggi, inovatif, dan nyaman demi menunjang kehidupan pemakainya. Tidak hanya koleksi busana saja, tetapi juga produk pakaian dalam.

Setelah menghadirkan produk 'Wireless Bra Beauty Light' pada tahun 2010, Uniqlo menghadirkan koleksi bra ini dengan inovasi baru. Untuk koleksi spring summer 2019, 'Wireless Bra Beauty Light' hadir dengan '3D cup' yang mampu menyangga sekaigus memberikan siluet payudara indah bagi pemakainya.

(Baca juga artikel: Cerita di Balik Serunya Pembukaan Gerai Uniqlo di Bali)

Bra ini memiliki belahan yang dapat disesuaikan mengikuti bentuk dan ukuran payudara. Kemampuan ini didapat berkat penggunaan bahan resin yang kuat sebagai penyangga, namun tetap nyaman untuk dikenakan sehari-hari, baik saat santai, bekerja, maupun ketika melakukan traveling

Inovasi '3D cup' dikembangkan berdasarkan ukuran lingkar berdasarkan ukuran lingkar bawah payudara wanita, sehingga mampu memberikan kenyamanan maksimal, terutama untuk mereka yang baru pertama kali mengenakan bra tanpa kawat. 

(Baca juga artikel: Tampilan Kontemporer di Koleksi 'Basic' Uniqlo U)

Berbeda dengan pendahulunya yang menggunakan ukuran XS, S, M, L, dan XL, koleksi 'Wireless Bra Beauty Light' spring summer 2019 tersedia dalam ukuran enam underbust: 30/32 ABC, 30/32 DEF, 34/36 ABC, 34/36 DEF, 38/40 ABC, dan 38/40 DEF. 

Uniqlo pun memudahkan para pelanggannya dengan memberikan tabel panduan ukuran dengan warna yang telah disesuaikan dengan warna pada gantungan, sehingga memudahkan mereka mencari produk dengan ukuran yang dibutuhkan.

Koleksi 'Wireless Bra Beauty Light' spring summer 2019 sudah bisa didapatkan di seluruh gerai Uniqlo Indonesia dengan harga Rp299.000.

Fashion