Life & health

Hah, Mandi Air Dingin di Malam Hari Bikin Rematik?

By : Qalbinur Nawawi - 2018-05-31 08:09:59 Hah, Mandi Air Dingin di Malam Hari Bikin Rematik?

PROBLEM

Mandi air dingin setiap malam dianggap sebagian orang bisa menyebabkan rematik atau peradangan sendi. Ya, mereka menganggap setelah mandi  air dingin akan muncul rasa nyeri pada bagian sendi kaki. Alhasil, tak sedikit dari mereka akhirnya tak mandi saat malam hari. Tetapi, benarkah demikian?


SOLUSI

Menurut dr. Harry Wicaksana,S.Ked, mandi air dingin di malam hari tidak menyebabkan rematik. Penyebab umum seseorang mengalami rematik ialah lantaran ia punya penyakit rheumatoid arthritis dan osteoarthritis. Dalam situs resmi Mayo Clinic, tidak sebutkan mengenai mandi pada malam hari sebagai faktor risiko kedua penyakit tersebut.


Justru kebiasaan merokok merupakan salah satu faktor risiko terjadinya rheumatoid arthritis. Apakah kamu punya kebiasaan merokok? Apapun itu, memang, penderita peradangan sendiri tidak dianjurkan untuk mandi air dingin di malam hari. Karena dapat menimbulkan rasa nyeri pada sendi akibat mengkerutnya kapsul sendi serta perangsangan saraf. 


Untuk mengatasi kondisi itu, kamu bisa mandi dengan air hangat. Apalagi mandi air hangat punya manfaat kesehatan. Ya, sebab mandi dengan air hangat bisa jadi cara ampuh membantu mengorek bersih keringat dan kotoran yang tersumbat di pori-pori kulit kamu. Karena panas yang dihasilkan ketika berolahraga atau bergerak akan dikeluarkan bersama dengan keringat melalui pori-pori tubuh yang terbuka. Dan air hangat akan membantu pori-pori kulit terbuka serta memperlancar aliran darah.


Tidak sebatas itu, mandi air hangat juga mampu meredakan ketegangan otot setelah berolahraga. Sebaliknya, penggunaan air dingin dapat menurunkan suhu tubuh sehingga berpeluang menyebabkan jantung bekerja ekstra untuk mempertahankan suhu tubuh. Padahal selama berolahraga jantung telah bekerja keras. Karenanya, mandi dengan air hangat usai berolahraga lebih dianjurkan ketimbang air dingin.


Manfaat lain yang bisa diperoleh dari mandi air hangat pada malam hari adalah untuk membantu mengatasi insomnia. Apalagi sembari berendam di bath tub. Kenapa begitu? Air hangat memberikan efek relaksasi pada tubuh dan menenangkan pikiran. Pembuluh darah melebar (vasodilatasi) sehingga aliran darah lebih lancar, dan tidur menjadi lebih nyenyak. 

Life & health