Food & travel

23 Tempat Ngabuburit di Jakarta yang Wajib Kamu Ketahui

By : Qalbinur Nawawi - 2018-05-29 05:32:35 23 Tempat Ngabuburit di Jakarta yang Wajib Kamu Ketahui

MENJALANI puasa Ramadan bukan hanya pasrah menunggu waktu berbuka saja. Tapi waktu jelang berbuka bisa menjadi saat yang menyenangkan, atau yang kita kenal dengan istilah ngabuburit.


Ya, kamu bisa melakukan banyak hal. Berikut kami sudah merangkum 23 tempat-tempat ngabuburit yang asyik di Jakarta.  


1. Berburu takjil di Masjid Istiqlal

Masjid megah di Indonesia ini juga menjadi daya tarik buat kamu ngabuburit. Alasannya, selain bisa memilih takjil dan berbuka langsung di sana, kamu juga dapat merasakan bagaimana sensasi sholat di masjid megah yang dimiliki Indonesia ini.


2. Pasar rawamangun

Berlokasi di dekat terminal Ramamangun, pasar ini sudah menjadi andalan masyarakat Jakarta Timur mencari takjil. Dan laiknya pasar, harga makanan yang dijual disini relatif murah, yakni mulai dari Rp2500. Jadi, bila kamu kebetulan berada di pasar rawamangun dan bingung mencari tempat ngabuburit, ini bisa jadi pilihan.


Di pasar ini kamu bisa mendapatkan aneka goreng-gorengan, es buah, es kelapa, ayam goreng, bihun goreng dan nasi goreng. 


3. Pantai Ancol

Jangan puas ngabuburit hanya cari makanan buka puasa atau berolahraga, kamu juga butuh sesekali yang nyegerin mata. Pantai ancol adalah pilihan yang tepat untuk bisa menikmati keindahan senja dan matahari terbenam. 


Untuk menu berbuka, kamu nggak usah cemas. Sebab, di ancol banyak tempat makanan yang rasanya enak. Restoran Bandar Djakarta, salah satunya.


4. Taman Situlembang

Mau tempat variasi selain teman menteng atau Suropati? Gampang, kamu bisa datang ke taman Situlembang. Kalau dari lokasi, taman ini lebih dekat dengan taman Menteng. Tapi, memang lokasinya agak di pojok, dan parkirnya agak susah. Oleh karenanya, taman Situlembang pamornya kalah sama taman Menteng. 


Tapi, ngabuburit disini nggak kalah seru kok. Banyak pemandangan dan pepohonan rindang yang enak banget buat kita lama-lamaan duduk. Tempatnya juga instagram-able, asyik buat hunting foto-foto buat nambah foto di feed instagram kamu.


5. Lapangan Blok S

Bertempat di daerah Jakarta Selatan, tempat makanan sudah jadi idola banyak pengendara kendaraan yang lewat dan orang di sekitar. Itu karena tempat makanan sudah tersusun rapi, dan kita hanya perlu memilih. Ya, sebab kawasan ini sehari-harinya memang tempat makan bagi karyawan yang di sekitar Blok S.


Di sini kamu bisa mendapatkan nasi goreng, mie goreng, soto betawi, sate, bakso dan lain sebagainya.


6. Taman Suropati

Ini juga rekomendasi banget buat kamu yang ingin ngabuburit sambil dimanjakan alunan musik. Karena di taman Suropati setiap sore akan ada sajian musisi yang berlatih. Itu akan menambah kesyahdu-an kamu di sana – entah sekadar duduk atau berolahraga lari.


7. Berburu makanan di Masjid Sunda Kelapa

Ini merupakan salah satu mesjid megah selain masjid istiqlal. Jadi, asyik banget buat kamu yang ngabuburit dengan tadarus sebelum berbuka puasa. Terlebih jajanan kuliner di depan masjid, meski pedagang yang datang pakai gerobak, tapi soal rasa makanannya, kamu ga perlu ragu—tidak pernah mengecewakan. Mulai dari nasi goreng, mie goreng, bakwan malang sampai sate Padang. 


8. Pantai Indah Kapuk

Ya, Pantai Indah Kapuk tak hanya terkenal dengan barisan rumah besarnya. Tapi wisata kulinernya juga sudah terkenal. Bila kamu masuk ke PIK, kamu akan disuguhi pilihan tempat makanan yang berjejer dalam deretan ruko. Di sana kamu bisa melihat tempat makan sambil menunggu beduk maghrib datang.


9. Monumen Nasional

Mau menunggu beduk dengan mengobrol di taman sambil foto-foto dan dimanjakan sepoi angin? Bila iya, kamu bisa datang ke momumen nasional. Sebab, di sini terdapat taman kota yang menjadi tempat asyik buat ngabuburit. 


Bila sudah mendekati jam 17.00 WIB, kamu bisa berjalan sedikit ke arah pintu keluar monas. Dan kamu akan mendapatkan pemandangan pedagang takjil berderet panjang. Mulai dari es campur, es blewah, es kelapa, aneka gorengan, mie goreng sampai nasi goreng, bisa kamu temukan di sana.


10. Lari di Gelora Bung Karno

Jika kamu ingin ngabuburit yang anti-mainstrem, lari di gelora bung karno jawabannya. Ya, kamu bisa lari sore di gelora bung karno. Tak perlu khawatir soal takut kehabisan makanan, di sana pedagang berjualan sampai malam. Dan kamu bisa leluasa olahraga sore sampai puas. 


11. Kawasan Kota Tua

Ini sih bukan rahasia lagi. Kawasan wisata kota tua memang asyik banget buat ngabuburit, di mana kita bisa memilih begitu banyak jajanan takjil sembari foto-foto di berbagai sudut kota tua. Dijamin, ngabuburit di sini bakal jadi momen tak terlupakan.


12. Bulungan di Jakarta Selatan

Ini sudah pula terkenal sebagai tempat wisata kuliner, tapi biasanya tempat ini ramai saat malam hari kalau tidak bulan puasa. Sementara kalau bulan puasa, keriuhan bulungan sudah terlihat dari sore hari. Karena masyarakat setempat atau pasangan muda-mudi memilihnya menjadi tempat ngabuburit dan berbuka puasa.


13. Menyusuri jajanan jalan di Sabang

Kalau ini, primadona para pekerja kantor yang berkerja di daerah Sarinah Thamrin dan Kebon Sirih. Karena posisi jajanan di Sabang diapit dua jalan tersebut. Tapi, tentu yang membuat orang betah lantaran menu takjil yang ditawarkan. Untuk menu takjil, baik dari kue kering dan basah, tempat ini terbilang lengkap. 


Tetapi, jangan berharap makanan besar di pinggir jalan. Karena rerata ruko di sana diisi oleh kafe dan restoran. Jadi, kalau kamu ingin makan berat, bisa mengunjungi kafe dan restoran yang sudah tersedia di sana.  


14. Takjil di Bendungan Hilir

Kelengkapan dan suasananya menjadikan jajanan takjil di Bendungan Hilir, jadi pilihan pelancong ngabuburit. Sebab, di sini mereka akan dijamu keramahan pedagang dan menu jajanan yang beragam ragam. 


Mau makanan yang ringan? Ada. Mau yang ‘berat’? Tinggal pilih. Yang perlu kamu butuhkan dalam berburu takjil disini, hanya stamina yang kuat. Karena berjejar panjang pedagang yang menawarkan takjilnya.


15. Pasar Santa

Tidak hanya takjil yang biasa dijual pedagang Ramadan, di sini kamu juga bisa mendapatkan makanan atau camilan hits untuk berbuka puasa. Kemasan tempat makan yang dikemas sedemikian apik, membuat Pasar Santa jadi tempat ngabuburit anak muda ibu kota, khususnya mereka yang tinggal di Jakarta Selatan.


16. Museum Fatahillah

Ini biasanya ‘paketan’ kalau seseorang mengunjungi kota tua. Ya, kurang afdol rasanya kalau mendatangi kota tua tanpa mendatangi museum fatahillah. Apalagi kalau kamu datang dengan orang terkasih, itu akan jadi ngabuburit yang seru buat kamu. Di mana sambil menunggu waktu beduk maghrib, kamu bisa memanjakan mata dengan koleksi lukisan dan keramik di museum ini.


17. Museum Gajah

Kalau kamu jadi ngabuburit ke monas, baiknya menyempatkan datang ke museum gajah. Karena posisinya sangat dekat dengan monas. Dan ini cara menghabiskan waktu yang berbeda, sebab kamu bisa menikmati sejarah Indonesia di sini.


18. Taman Menteng

Kalau ini, sudah tidak diragukan lagi sebagai tempat ngabuburit di Jakarta. Bagaimana tidak: tempat duduk banyak tersedia, pedagang sudah mengantre sepanjang pinggir jalan. Alhasil, mau menghabiskan waktu sambil ngobrol dan foto-foto merupakan ide yang bagus, kalau mau olahraga juga taman menteng super duper adem. Paling asyik olahraga lari disana. Coba deh!


19. Taman Ismail Marzuki

Di sini setiap sore selalu ada seniman yang nongkrong atau bermain musik, bila kamu ingin suasana ngabuburit yang bisa mematik kreativitas kamu, taman Ismail Marzuki bisa kamu datangi. Kamu tidak akan bosan sekalipun cuma duduk saja di taman ini. 


20. Hangout di Masjid Cut Meutia

Masjid memang memberikan suasana yang berbeda untuk dijadikan tempat ngabuburit. Masjid meutia yang berlokasi di gondangdia ini salah satunya.


Di sini, kamu bisa menemukan beragam takjil yang menggugah selera – mulai dari kue kering sampai kue basah – dan juga sederet makanan berat. Mulai dari makanan padang, somay, sate padang, nasi goreng dan lain-lainnya. Soal rasa, bisa kmau percaya deh.


Menariknya, di masjid ini sering ada agenda kajian di bulan puasa saat sore hari. Jadi, kamu bisa mendapat siraman rohani dulu sebelum menjajal jajanan makanan di masjid Cut Meutia.


21. Jalan panjang kebon jeruk

Meski hanya berbekal tenda, pedagang yang berjualan di jalan panjang ini menjadi primadona masyarakat kebon jeruk dan sekitarnya untuk membeli takjil. Di sana kamu bakal menemukan aneka takjil, baik kue kering sampai kue basah. Bahkan kamu juga bisa dapatkan makanan berat di sana. Mulai dari dari kerak telor, soto, sate dan lain sebagainya.


22. Jalan Kramat raya

Kamu pasti tahu gedung bioskop ikonik di kawasan senin, kan? Di sana menjadi tempat pedagang berkumpul untuk menjajakan takjil. Apalagi bila kamu orang minang, ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Sebab, tempat makan di sini banyak masakan padang. Mulai dari ayam goreng, ayam bakar, rendang, dan nasi kapau. 


Kalau kamu ingin berbuka dengan makanan yang ‘nampol’ alias mengenyangkan, kamu tidak salah datang jalan kramat raya- Jakarta.


23. Masjid Pondok Indah

Seperti mesjid di Cut Meutia-Jakarta, mesjid ini menyajikan makanan dan aneka bazar untuk baju muslim. Tentu, ini bisa jadi ngabuburit yang asyik, khususnya bila kamu belum beli baju lebaran. Karena siapa tahu, baju yang ditawarkan disana ada yang sesuai selera kamu. 


Kalau capek dan mau mencari takjil, selayang mata memandang kamu bisa mendapatkan takjil sesuai selera kamu. Apakah itu kolak, es buah, gorengan atau teh manis.


Jadi, bagaimana?


Sudahkah dapat tempat ngabuburit  asyik untuk kamu datangi di Jakarta? 

Food & travel