Hair & beauty

Cara Mengecilkan Lengan dengan Perawatan Klinik

By : Putri Arifa Malik - 2017-05-18 06:05:11 Cara Mengecilkan Lengan dengan Perawatan Klinik

Penyebab flabby arms atau kulit kendur di area lengan merupakan bagian dari selulit tubuh. Lemak terebut berada tepat di bawah permukaan kulit di antara jaringan tissue.

Jaringan ini tersusun membentuk serat kolagen yang menjaga pembentukan lemak secara sempurna. Akibat perubahan berat badan, sel lemak di area tersebut mengalami pembengkakan sehingga menyebabkan flabby arms.

(Baca juga artikel: Mengencangkan Lengan dengan Olahraga Ini)

Solusi instan dari dr. Juliana Yu, MD.H, menyarankan dua pilihan perawatan untuk mengatasi masalah ini. Pertama adalah 3D Body Shape yang memadukan teknologi RF dan bio wave untuk membakar lemak sekaligus membentuk bagian tubuh tertentu.

Crylypolisis yang menggunakan teknik penyedotan dan pembekuan juga dapat dijadikan pilihan. Dua perawatan tersebut memberi hasil maksimal dan signifikan pada bentuk tubuh. Untuk maintenance, tersedia juga berbagai produk perawatan di pasaran.

(Baca juga artikel: Cara Cepat Mengecilkan Lengan Seminggu Sebelum Menikah)

Hair & beauty