Life & health

Komitmen Commonwealth Bank Mengembangkan Womenpreneur

By : Yolanda Deayu - 2017-04-25 07:12:21 Komitmen Commonwealth Bank Mengembangkan Womenpreneur

Commonwealth Bank mengadakan acara diskusi bersama Prof. Mari Elka Pangestu, PhD dan praktisi pengusaha perempuan dengan topik “Empowering Women Entrepreneurs for the Betterment of Indonesian Economy” pada tanggal 21 April 2017 yang juga merupakan Hari Kartini.

(Baca juga artikel: 4 Tips Sukses Menjalankan Social Entrepreneurship)

Diskusi ini membahas tentang berbagai tantangan dan solusi dalam memaksimalkan potensi womenpreneur Indonesia dalam mengembangkan bisnisnya.

“Tidak dapat dipungkiri, pengusaha perempuan masih menghadapi berbagai tantangan dalam mengembangkan bisnisnya, terutama dalam aspek sosial ekonomi yaitu kesetaraan gender,” ujar Prof. Mari Elka Pangestu, PhD.

(Baca juga artikel: Buku Visual Finance Hadir Dalam Bahasa Indonesia)

Commonwealth Bank juga memperkenalkan program Women Investment Series (WISE) yang fokus pada edukasi keuangan untuk perempuan melalui aplikasi mobile, progam workshop, dan pelatihan one-on-one dengan womenpreneur.

Aplikasi mobile WISE bisa diunduh secara gratis melalui Google Play Store dan App Store.

Life & health