Sex & relationship

5 Kode Agar Pacar Cepat Melamar

By : Kiki Riama Priskila - 2017-02-24 01:47:22 5 Kode Agar Pacar Cepat Melamar

 

Mungkin hubungan Anda dengan pacar sudah berjalan cukup lama, bahkan kedua keluarga sudah akrab, ditambah usia Anda dan pasangan yang sudah matang. Namun, si dia masih belum mengeluarkan kalimat sakti untuk membawa Anda ke jenjang pernikahan.

Perlahan, Anda mulai ragu dan mempertanyakan keseriusannya, terutama saat media sosial Anda mulai dibanjiri foto-foto lamaran dan pernikahan teman-teman seumuran (atau yang lebih muda!).

(Baca juga artikel: Tanda-Tanda Pacar Akan Segera Melamar)

Nah, kami punya 5 kode yang bisa Anda lakukan untuk menyadarkan pasangan agar segera melamar.

1. “Kapan ya kita dikondangin orang?”

Mungkin setiap akhir pekan jadwal Anda dan pasangan sudah diramaikan dengan segudang undangan pernikahan dari keluarga dan teman. Ada baiknya Anda menanyakan hal ini di sela waktu kosong saat tengah datang ke undangan tersebut.

2. “Nanti setelah punya anak, kita tinggal di (sebut kota lain) saja, yuk!”

Kode ini bisa memberikan tanda tidak langsung bahwa Anda sudah memikirkan hubungan yang lebih serius.

(Baca juga artikel: 15 Lagu Romantis untuk Anda yang Jatuh Cinta)

3. “Aku lagi belajar masak supaya nanti bisa masakin kamu terus.”

Belajar memasak tentu akan sangat berguna bagi rumah tangga kalian nanti, apalagi jika Anda bisa memasakkan makanan favorit pasangan. Dijamin, ia akan makin sayang. Tak ada salahnya Anda memasakkan bekal untuk makan siangnya agar ia bisa melihat kesiapan Anda sebagai calon istri.

4. “Sepertinya buka tabungan bersama bisa jadi ide bagus. Dengan begitu, kita bisa sama-sama menabung untuk membeli rumah nanti.”

Ini termasuk kode keras yang menunjukkan bahwa Anda tidak main-main dengan hubungan dan masa depan.

(Baca juga artikel: Tips Bertemu dengan Calon Mertua)

5. “Sayang, apa kamu yakin mau hubungan yang seperti ini terus?”

Pada akhirnya, Anda harus memberikan kode final agar pasangan mengerti keinginan Anda. Namun pastikan nada bicara Anda tetap santai tanpa terdengar terlalu menuntut.

Demikian 5 kode yang bisa Anda lakukan untuk menyadarkan pasangan agar segera melamar. Meski begitu, pastikan Anda tak terlalu sering menggunakannya agar pacar tidak merasa disudutkan. Karena mungkin saja ada hal-hal yang masih dipikirkannya sebelum membawa Anda ke jenjang pernikahan.

Sex & relationship