Brides

Tren Diet untuk Calon Pengantin 2017

By : Rahmi Davita - 2017-01-19 04:37:05 Tren Diet untuk Calon Pengantin 2017

Berencana menikah tahun ini? Jangan sampai rumitnya perencanaan menimbulkan stres dan membuat asupan Anda kurang bernutrisi atau justru berlebihan. Ciptakan mood yang seimbang dan gaya hidup sehat menjelang pernikahan agar Anda pun tampak berbinar saat hari-H. Berikut beberapa bahan yang bisa Anda coba untuk menambah stamina sambil tetap menjaga kalori.

 

Apple Cider Vinegar

Asam hydrochloric dalam cuka apel bermanfaat untuk membantu mempercepat proses pencernaan lemak, karbohidrat, dan protein dalam perut. Walaupun Anda menginginkan perut ramping secara instan, hindari mengonsumsinya tanpa campuran apa-apa. Agar tidak menimbulkan asam rasa mual, mulas, atau meningkatnya asam lambung, larutkan cuka apel dengan minimal satu sendok makan air.

 

Kunyit

Kunyit merupakan antioksidan yang efektif melawan radikal bebas, dan juga bekerja sebagai antiseptik serta antiinflamasi. Biasakan mengonsumsi kunyit dengan cara mencampurnya dalam air panas, perasan lemon, madu, dan sari kelapa untuk mendapatkan penambah stamina bebas kalori yang juga menyegarkan. 

 

Substitusi Garam

Diet mayo yang terlalu ekstrem justru akan membuat Anda berpikir kurang jernih serta kekurangan energi saat sedang dibutuhkan. Sebagai alternatif, Anda bisa mengganti garam dengan menambahkan bumbu alami kaya rasa seperti oregano, jahe, jintan, cengkeh, dan paprika pada masakan.

 

Seeds, seeds, seeds

Selain rendah kalori, biji-bijian superfood seperti chia seed, sunflower seed, flax seed, hingga sesame seed memiliki phytonutrients alami yang bermanfaat sebagai antioksidan. Saatnya mengganti bubur ayam menjadi healthy bowl lezat dengan campuran seeds, oatmeal, buah segar, dan yoghurt untuk sarapan Anda.

 

(Baca juga artikel: Perawatan Kulit Wajah Wajib Menjelang Pernikahan)

 

 

Brides