Food & travel

Ide Menu Sarapan dari Nutrisionis

By : Karina Hikmayudi - 2016-08-23 06:12:44 Ide Menu Sarapan dari Nutrisionis

Sarapan adalah salah satu makanan paling penting karena di pagi hari perut telah mengalami puasa semalaman penuh dan memerlukan nutrisi.

Pada pagi hari, tubuh menyerap segala nutrisi yang Anda konsumsi sehingga penting untuk menjaga makanan agar tetap sehat dan bermanfaat bagi tubuh. Berikut beberapa rekomendasi dari ahli.

Dana James, The Food Coach NYC

Smoothie yang berisi pepaya, bee pollen, bubuk protein vegan, susu almond, dan es. Smoothie ini dipenuhi nutrisi yang meningkatkan produksi kolagen serta mencerahkan kulit.

Emily Van Raay, Models for Wellness

Saya mengonsumsi pancake pisang hanya dengan mencampurkan pisang dan satu telur, sekali dalam seminggu.

Biasanya saya mengonsumsinya dengan jus buah dan sayur karena menyeimbangkan energi protein dan minyak yang saya makan. Mencampurkan bayam dalam jus sangat baik ditambah minyak flax atau minyak kelapa.

Nikki Ostrower, NAO Nutrition

Oatmeal dengan tambahan superfood adalah salah satu cara paling baik untuk memiliki energi, keseimbangan dan fokus menjalani hari.

Alexandra Bonetti Perez, The Bari Studio

Saya selalu minum dua gelas kopi dan smoothie. Tergantung keinginan hari itu, saya akan menambahkannya dengan overnight oats atau pancake oatmeal yang sehat.

 

(FOTO: CASANISA/SHUTTERSTOCK)

Food & travel