Food & travel

Pola Makan Kim Kardashian setelah Melahirkan

By : Karina Hikmayudi - 2016-08-12 09:04:55 Pola Makan Kim Kardashian setelah Melahirkan

Colette Heimowitz, Vice President of Nutrition & Education dari perusahaan Atkins serta nutrisionis pribadi Kim Kardashian, memberikan informasi pola diet Kim Kardashian setelah melahirkan anak keduanya, Saint West pada bulan Desember.

Kim Kardashian mengaku telah menurunkan sekitar 22 kg dari awal melahirkan sampai sekarang, dengan proses diet yang memakan waktu sekitar 6-7 bulan. Diet yang digunakan oleh Kim adalah Atkins40variasi dari diet Atkins yang berisi 40 gr karbohidrat perhari.

Rencana diet tersebut memiliki 3 komponen makanan untuk dikonsumsi:

  1. Protein

Kim mengonsumsi 3-6 ons protein setiap hari untuk menjaga massa otot serta memastikan untuk terus kenyang.

  1. Karbohidrat tinggi serat

Termasuk sayuran, kacang, dan buah dengan kadar gula rendah seperti melon, beri, dan ceri. Selain itu Kim juga mengonsumsi gandum seperti beras coklat.

  1. Lemak sehat

Jenis lemak terbaik adalah unsaturated fats yang datang dari makanan seperti kacang dan alpukat. Kim tidak mengonsumsi makanan yang digoreng dan tidak menggunakan minyak pada makanannya.

Menu yang digunakan Kim Kardashian tidak kurang dari 1.800 kalori per hari karena kebutuhan tenaga untuk menyusui, selain itu ia memiliki personal trainer yang melatihnya meraih fisik yang prima. Jenis makanan yang dihindari Kim adalah tepung putih, gula, kue, dan makanan manis.

Bagaimana menurut Anda diet ala Kim? Mudah, kan diikuti?

 

(FOTO: SHUTTERSTOCK)

Food & travel