Food & travel

4 Restoran Enak di Yogyakarta

By : Olivia Aten - 2016-10-11 02:30:18 4 Restoran Enak di Yogyakarta

Serunya jalan-jalan sambil mencicipi makanan lokal. Terlebih jika makanan lokal tidak menguras kantong Anda dan memang terjamin secara kualitas. Jika Anda berencana untuk mengunjungi kota Yogyakarta, berikut ini adalah rekomendasi tempat makan enak.

The House of Raminten

Restoran ini terkenal dengan beragam menu dari pulau Jawa. Makanan manisnya juga sangat beragam. Walaupun Anda harus melewati antrian panjang, kelaparan Anda akan terbayar langsung dengan pelayanan The House of Raminten yang sangat cepat.

Makanannya enak dan autentik serta buka 24 jam! Kunjungi House of Raminten di Jl. Faridan Muridan Noto No. 7, Kotabaru, Gondokusuman, Yogyakarta.

Jejamuran

Jika Anda ingin makan kenyang namun dengan kalori rendah, Anda dapat mencoba jejamuran. Ada sate, rendang, ayam goreng dan makanan yang seharusnya berbahan dasar daging diganti dengan jamur.

Rasa dari jamur-jamur segar ini juga mirip sekali dengan daging. Jejamuran bertempat di Jl. Pramuka, RT.01 / RW.20, Niron, Pandowoharjo, Kabupaten Sleman dan buka dari pk. 09.00-22.00.

Milas

Milas merupakan restoran vegetarian pertama di kota Yogyakarta. Semua makanan dibuat dari bahan-bahan organik. Beragam macam makanan mulai dari makanan lokal dan makanan mancanegara dihidangkan disini, namun menggunakan sayur dan buah-buahan produksi lokal yang organik.

Terletak di 

 Jl. Prawirotaman 4 No. 127B, Parangtritis, tempat makannya tersusun rapih di taman dan kolam cantik. Pastikan Anda melakukan reservasi dengan menghubungi 0274-7423399 karena jam buka ditentukan per harinya.

Bale Raos

Di sini Anda akan dihidangkan makanan yang biasanya dihidangkan bagi para raja Yogyakarta. Para raja tersebut pun yang memilih masing-masing dari makanan kesukaan mereka untuk dapat dicicipi oleh para pendatang. Kunjungi Jl. Magangan Kulon No.1, Kota Yogyakarta, dan buka dari pk. 10:00-22:00.

Food & travel