Life & health

Kenali Gejala Tiroid Aktif dan Cara Mengobatinya

By : Kiki Riama Priskila - 2015-08-19 11:13:45 Kenali Gejala Tiroid Aktif dan Cara Mengobatinya

Kelenjar tiroid aktif yang bermasalah memang cukup mengkhawatirkan, apalagi jika Anda tidak tahu cara menanggulanginya. Berikut ini her world merangkum beberapa gejala tiroid aktif sekaligus cara mengobatinya.

Hyperthyroidism atau tiroid aktif biasanya memiliki gejala seperti keringat berlebihan, sering buang air besar, penurunan berat badan yang signifikan meski tak ada perubahan dalam kebiasaan diet dan olahraga, tangan sering mengalami tremor (yang tidak disebabkan cuaca dingin), denyut jantung yang cepat (lebih dari 100 denyut per menit), mata yang melotot dan menonjol, serta sering gelisah atau cemas.

Cara mengobatinya: konsumsi obat untuk mengurangi produksi thyroxine, yodium radioaktif dalam bentuk kapsul atau cairan - ia akan menghancurkan kelenjar tiroid secara permanen, tapi secara perlahan kondisinya akan berubah menjadi hypothyroidism. Operasi atau pembedahan untuk mengangkat kelenjar tiroid juga bisa jadi salah satu cara pengobatan. Hal ini diperlukan di saat kelenjar tiroid sudah sangat membesar atau jika Anda memiliki gumpalan tiroid dengan sel kanker. Pasien akan harus mengonsumsi pil pengganti thyroxine setiap hari untuk melawan efek hypothyroidism.

 

(TEKS: ANGGITA DWINDA / FOTO: DOK. HER WORLD)

Life & health