Hair & beauty

Kenali Seputar Masalah Rambut

By : Dian Sarwono - 2014-12-02 06:46:07 Kenali Seputar Masalah Rambut

Ketombe 

Penyebab: Faktor internal dan eksternal seperti kulit kepala yang cenderung kering, jarang mencuci rambut, penggunaan sampo yang tidak sesuai dengan jenis kulit kepala hingga menyebabkan iritasi.

Ciri-ciri: Di area kulit kepala dan rambut akan terlihat serpihan bewarna putih atau abu-abu. Apabila tidak ditangani segera, maka serpihan ini dapat berjatuhan ke area bahu. Kulit kepala juga akan terasa lebih kering, gatal, bahkan iritasi.

Uban

Penyebab: Bertambahnya usia merupakan faktor utama dari munculnya uban di rambut. Jika usia masih terbilang muda namun uban sudah mulai terlihat, bisa jadi Anda sedang mengalami stres atau kekurangan vitamin B. Selain itu, kebiasaan seperti merokok dan melakukan pewarnaan berlebihan pada rambut juga dapat memicu munculnya uban.

Ciri-ciri: Periksa rambut di bagian luar dan dalam, apakah terdapat helaian yang warnanya sudah mulai pudar atau bahkan sudah berubah seluruhnya. Rambut juga akan terlihat cenderung lebih tipis dari biasanya.

Rambut Rusak

Penyebab: Jumlah penggunaan produk atau alat penataan dan frekuensi mewarnai rambut yang terlalu seiring menjadi penyebab utama kerusakan pada akar dan batang rambut. Selain itu, kurangnya nutrisi dan istirahat juga tidak baik untuk kesehatan rambut.

Ciri-ciri: Rambut bercabang, pecah-pecah dan bagian ujung yang terlampau kering merupakan ciri-ciri utama rambut rusak. Warnanya akan tampak lebih pudar atau kusam, tekstur pun terlihat kasar dan mudah kusut juga rontok.

 

(TEKS: ARIFA MALIK / FOTO: BERBAGAI SUMBER)

Hair & beauty